KOMPAS.com - Bek senior Barcelona, Gerard Pique, dianggap tidak punya kualitas dan hanya bermodalkan tampang untuk menjadi pesepak bola.
Hal itu diungkapkan mantan bek Real Madrid asal Argentina, Oscar Ruggeri.
Ruggeri menilai Pique bisa menjadi pemain terkenal seperti sekarang karena membela tim sebesar Barcelona.
Ruggeri tidak yakin Pique akan terkenal jika bermain untuk tim lain.
Baca juga: Sevilla Siap Bawa Pulang Ivan Rakitic dari Barcelona
Ruggeri juga menyinggung istri Pique, Shakira, terkait pendapatnya kali ini.
Menurut Ruggeri, popularitas Pique sangat terbantu oleh status Shakira sebagai salah satu penyanyi top dunia.
"Pique adalah pemain kelas dua sama seperti saya dan kebanyakan pemain lain," kata Ruggeri dikutip dari situs Marca, Selasa (4/8/2020).
"Pique secara fisik tampan dan memiliki jambang yang bagus. Dia juga saat ini menjadi suami Shakira," ujar Ruggeri.
"Jika bermain untuk Valencia, Pique tidak akan dikenal seperti sekarang. Pada akhirnya, Pique adalah pemain Barcelona saat ini," tutur Ruggeri.
Baca juga: Gerard Pique Pernah Dibentak Roy Keane di Ruang Ganti Man United
Lebih lanjut, Ruggeri juga membandingkan kualitas Pique dengan kapten Real Madrid saat ini, Sergio Ramos.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan