Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selangkah Lagi ke Man United, Jadon Sancho Masih Latihan di Dortmund

Kompas.com - 04/08/2020, 16:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Pekan lalu, Dortmund sudah memberikan batas waktu ke Man United untuk menyelesaikan pembayaran transfer Sancho paling lambat 10 Agustus 2020.

Dortmund menetapkan tenggat waktu karena tidak ingin pemusatan latihan di Swiss yang dimulai pada 10 Agustus terganggu oleh rumor transfer.

Jika transfer ini rampung dan Man United sanggup membayar 100 juta euro di awal, Sancho yang kini baru berusia 20 tahun akan langsung berstatus pemain termahal Inggris.

Status pemain termahal Inggris saat ini masih dipegang oleh Harry Maguire.

Maguire menjadi pemain termahal Inggris setelah pindah dari Leicester City ke Man United musim lalu dengan mahar 87 juta pounds (Rp 1,5 triliun).

Berbarengan dengan kabar transfer Sancho, saat ini juga muncul rumor Inter Milan yang ingin memermanenkan status Alexis Sanchez dari Man United.

Baca juga: Inter Milan Umumkan Skuad untuk Liga Europa, Ada Alexis Sanchez

Menurut Fabrizio Romano, Man United rela melepas Sanchez dengan cuma-cuma karena Inter Milan sanggup membayar gaji Sanchez.

Sanchez sebenarnya masih memiliki sisa kontrak dua tahun di Man United dengan bayaran 500 ribu pounds (Rp 9,5 miliar) per pekan atau 25 juta euro per musim.

Terkait hal itu, Fabrizio Romano menyebut Sanchez sudah sepakat gajinya dipotong Inter Milan sampai menjadi tujuh juta euro per musim.

Keputusan itu kemungkinan diambil Sanchez karena tidak ingin kembali ke Man United.

Rumor kepindahan Sanchez ke Inter Milan tentu sangat terkait dengan ketertarikan Man United terhadap Sancho.

Pertama,  jika Sanchez ke Inter Milan, neraca keuangan Man United akan membaik karena tidak lagi menanggung gaji 500 ribu pounds per pekan untuk satu pemain.

Sancho juga dikabarkan hanya akan mendapatkan setengah dari bayaran yang diterima Sanchez di Man United.

Baca juga: Berita Transfer, Inter Tawarkan 1 Pemain ke Man United demi Alexis Sanchez

Kedua, kepergian Sanchez membuat nomor punggung tujuh Man United kosong.

Tujuh adalah nomor keramat di Man United yang pernah dipakai banyak legenda seperti Eric Cantona, David Beckham, dan Cristiano Ronado.

Tujuh juga merupakan nomor favorit Jadon Sancho yang dipakai di Dortmund saat ini. 

Dikutip dari situs The Guardian, Man United saat ini ingin menyelesaikan perpindahan Sanchez terlebih dahulu sebelum mengajukan penawaran ke Dortmund untuk mendapatkan Sancho.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com