Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/08/2020, 09:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Goal

KOMPAS.com - Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, turut disebut menjelang laga Manchester City vs Real Madrid.

Man City vs Real Madrid merupakan salah satu laga leg kedua 16 besar Liga Champions musim ini yang belum dimainkan.

Laga Man City vs Real Madrid akan diselenggarakan di Stadion Etihad, Jumat (7/8/2020) waktu setempat.

Real Madrid wajib mengalahkan Man City dengan selisih minimal dua gol untuk bisa meraih tiket perempat final.

Hal itu tidak lepas dari hasil leg pertama 16 besar di mana Real Madrid takluk 1-2 di Stadion Santiago Bernabeu.

Hasil laga leg pertama 16 besar itu membuat Real Madrid diragukan bisa membalikkan keadaan dan lolos ke perempat final.

Baca juga: Man City Vs Real Madrid, Courtois Kartu Mati Skuad Zidane

Keraguan itu diungkapkan mantan striker Real Madrid asal Togo, Emmanuel Adebayor.

Menurut Adebayor, peluang Real Madrid untuk lolos ke perempat final sangat kecil karena sudah tidak diperkuat pemain sekaliber Ronaldo.

"Jika Anda mengajukan pertanyaan ini (apakah Real Madrid bisa lolos sesuai kalah 1-2?) kepada saya dua tahun lalu, saya akan menjawab iya," kata Adebayor yang dikutip dari situs Goal, Selasa (4/8/2020).

"Real Madrid akan menjadi favorit ketika memiliki Ronaldo. Dua tahun lalu, mereka punya Ronaldo yang merupakan mesin gol. Ronaldo bisa membuat perbedaan kapan saja dan mencetak 50 gol semusim," ujar Adebayor.

"Real Madrid sudah kalah di kandang pada leg pertama. Situasi ini sulit untuk Real Madrid karena harus menghadapi Man City di kandangnya," tutur dia menambahkan.

Meski ragu, Adebayor tetap menilai peluang Real Madrid untuk lolos ke perempat final tidak sepenuhnya tertutup.

Baca juga: Man City Vs Real Madrid, Eden Hazard Bakal Jadi Pemain Kunci Los Blancos

Hal itu tidak lepas dari skuad Real Madrid saat ini yang dihuni banyak pemain dengan segudang pengalaman di Liga Champions.

Secara khusus, Adebayor menyoroti Karim Benzema yang menurutnya bisa diandalkan Real Madrid untuk membawa perubahan.

"Real Madrid punya banyak pemain berpengalaman seperti Marcelo, Karim Benzema, dan Thibaut Courtois. Mereka sudah terbiasa bermain di laga besar seperti ini," ujar Adebayor.

Halaman:
Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com