Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Napoli, Clement Lenglet Waspadai Dries Mertens

Kompas.com - 04/08/2020, 09:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Palang pintu FC Barcelona, Clement Lenglet, mewaspadai pergerakan penyerang SSC Napoli, Dries Mertens, jelang laga Barcelona vs Napoli yang merupakan leg kedua 16 besar Liga Champions.

Lenglet mengatakan, Mertens perlu diwaspadai karena juru gedor Napoli itu merupakan pemain berkualitas tinggi.

"Dries Mertens? Saya tidak bisa bermain melawannya di leg pertama, tetapi saya melakukannya di pramusim," tutur Lenglet pada sesi wawancara dengan Barca TV, dikutip dari laman resmi klub.

"Dia sangat cepat, memiliki gerakan hebat, dan suka berlari di belakang bek," ujar Lenglet.

Baca juga: Barcelona Vs Napoli, Ditanya Tentang Susunan Pemain, Begini Respons Gattuso

"Dia mematikan saat dekat gawang dan mencetak gol bagus pada leg pertama."

"Saya harus sangat berhati-hati dengannya, dia adalah striker berkualitas tinggi," ucap palang pintu asal Perancis itu.

Pada leg pertama 16 besar Liga Champions di San Paolo, laga berakhir imbang 1-1.

Gol tuan rumah Partenopei, julukan Napoli, dicetak oleh Dries Mertens pada menit ke-30.

Baca juga: Liga Champions - Barcelona Vs Napoli, Rapuhnya Benteng Pertahanan Blaugrana

Sementara itu, gol balasan tim tamu Barcelona dicetak oleh Antoine Griezmann pada menit ke-57.

Pada laga leg kedua nanti, Barcelona hanya perlu menahan imbang 0-0 untuk memastikan satu tempat di perempat final Liga Champions.

Adapun laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions Barcelona vs Napoli ini akan digelar di Camp Nou pada Sabtu (8/8/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com