Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Aubameyang, Arsenal Dituntut Royal Hamburkan Uang

Kompas.com - 03/08/2020, 16:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber TalkSport

KOMPAS.com - Arsenal diminta tidak ragu mengeluarkan banyak uang untuk membuat kapten tim, Pierre-Emerick Aubameyang, memperpanjang kontraknya.

Pendapat itu diungkapkan oleh mantan pemain Arsenal, Perry Groves.

Masa depan Aubameyang di Arsenal saat ini menjadi perbincangan karena kontraknya tersisa satu tahun lagi atau sampai Juni 2021.

Situasi kontrak itu membuat Arsenal hanya memiliki waktu sampai bursa transfer musim panas tahun ini untuk mendapatkan uang jika melepas Aubameyang.

Jika tidak ingin kehilangan Aubameyang secara cuma-cuma, Arsenal harus segera memberi kontrak anyar dengan batas waktu maksimal sebelum bursa transfer tengah musim depan (Januari 2021) dibuka.

Menanggapi hal itu, Perry Groves menilai Arsenal harus segera memperpanjang kontrak Aubameyang yang menurut dia pemain terbaik di tim saat ini.

Baca juga: Rayuan Legenda Arteta Agar Aubameyang Bertahan di Arsenal

Perry Groves menuntut Arsenal untuk royal menghamburkan uang agar bisa membuat Aubameyang bertahan.

Secara tersirat, Perry Groves meminta Arsenal menjadikan Aubameyang pemain dengan gaji termahal di tim.

"Jika mereka menilai Aubameyang akan bertahan dengan gaji 400 sampai 500 ribu pounds per pekan, itu tidak mengganggu pikiran saya," kata Perry Groves dikutip dari situs TalkSport, Senin (3/8/2020).

"Saya tahu keuangan tim saat ini sedang tidak stabil karena pandemi. Namun, pemain layak mendapat gaji tinggi karena kontribusinya di lapangan," ujar Perry Groves.

"Terkadang ada pemain yang tidak layak mendapat gaji tinggi. Saya rasa fans tidak peduli akan hal itu. Seseorang juga harus melihat bahwa dia (Aubameyang) sudah memberi Piala FA," tutur Perry Groves.

Terkait gaji, Aubameyang saat ini mendapat bayaran 185.000 pounds atau setara Rp 3,6 miliar per pekan.

Jumlah itu membuat Aubameyang berstatus pemain dengan gaji termahal kedua di Arsenal di bawah Mesut Oezil.

Mesut Oezil saat ini mendapat gaji 350 ribu pounds atau setara Rp 6,3 miliar per pekan.

Baca juga: Berita Transfer, Aubameyang Ingin Dembele Gabung dalam Proyek Baru Arsenal

Masa depan Aubameyang kembali diperbincangkan setelah Arsenal berhasil meraih gelar juara Piala FA musim ini.

Halaman:
Sumber TalkSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com