Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andritany Sedih, Kecewa, Marah Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas, tetapi...

Kompas.com - 02/08/2020, 20:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Perasaan campur aduk seperti "gado-gado" saat ini tengah dirasakan oleh penjaga gawang Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa.

Andritany Ardhiyasa mengaku perasaannya campur aduk karena namanya tidak ada dalam daftar 29 pemain yang dipanggil timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong untuk melakukan pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

Padahal, pada bulan Februari lalu, Andritany masuk daftar skuad timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong untuk mengikuti TC.

Namun, pada TC kali ini, penjaga gawang berusia 28 tahun itu tidak dipanggil.

Baca juga: Penundaan Piala AFF 2020 Buat Timnas Indonesia Diuntungkan?

"Ketika dirilis PSSI, saya di rumah baca nama-nama pemain yang dipanggil oleh coach Shin ke timnas. Saya lihat dari media sosial," kata Andritany dalam podcast pribadinya melansir dari laman BolaSport.com.

"Sedih, kecewa, dan marah. Sedih karena tidak dipilih itu pasti, kemudian kecewa, tetapi bukan kepada Shin Tae-yong," ucap Andritany.

Andritany menjelaskan bahwa ia sangat kecewa terhadap dirinya sendiri karena kurang memberikan yang terbaik pada TC sebelumnya.

"Saya kecewa pada diri saya sendiri karena berarti saya kurang maksimal dan belum memberikan yang terbaik ketika TC sebelumnya," katanya.

Baca juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk TC di Jakarta

"Marah bukan yang berkonteks negatif, melainkan marah yang berambisi untuk meningkatkan kemampuan agar bisa kembali ke timnas," ujarnya.

"Kalau marah ini sampai sekarang karena dengan demikian saya menjadi termotivasi untuk introspeksi lebih baik," tutur Andritany.

Sebagaimana diketahui, coach Shin Tae-yong telah memanggil 29 pemain untuk melakukan TC sebagai persiapan untuk menghadapai tiga pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Tiga laga tersebut adalah menghadapi tuan rumah Thailand (8/10/2020), menjamu Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan partai tandang ke Vietnam (12/11/2020).

Baca juga: Hasil Tes Swab Belum Keluar, TC Timnas Indonesia Kembali Ditunda

Adapun saat ini TC timnas Indonesia arahan coach Shin Tae-yong terpaksa kembali ditunda karena hasil tes swab yang belum keluar.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul:Tak Dipanggil Timnas Indonesia, Andritany: Sedih, Kecewa, dan Marah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com