Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makin Percaya Diri, Man United Tak Akan Biarkan Liverpool Juara Musim Depan

Kompas.com - 02/08/2020, 11:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Gelar juara Premier League (kompetisi tertinggi Liga Inggris) wajib menjadi salah satu target Manchester United musim depan. Hal itu diungkapkan gelandang Manchester United, Nemanja Matic.

Nemanja Matic mengatakan dia tidak bisa membiarkan tim mana pun mengunci gelar juara Liga Inggris saat kompetisi masih menyisakan beberapa pertandingan seperti yang dilakukan Liverpool musim ini.

Manchester United mengakhiri Liga Inggris musim ini dengan finis di posisi ketiga.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer itu mengoleksi 66 poin, terpaut 15 angka dari Man City (peringkat kedua) dan 33 poin dari sang juara Liga Inggris, Liverpool.

Baca juga: Selain Jadon Sancho, Ryan Giggs Desak Man United Datangkan Pemain Ini

"Saya secara pribadi ingin memenangi Premier League dengan Manchester United. Saya pikir klub kami selalu perlu memperjuangkan gelar juara," ucap Nemanja Matic yang dilansir ESPN . 

"Kami selalu perlu mencoba melakukan yang terbaik untuk klub seperti yang kami lakukan saat ini," tuturnya.

"Kami tidak bisa membiarkan klub mana pun memenangi liga saat kompetisi masih menyisakan tujuh atau 10 pertandingan. Jadi kami harus berjuang sampai akhir," kata gelandang asal Serbia ini.

Nemanja Matic pun memiliki keyakinan bahwa skuad Man United saat ini cukup mumpuni untuk bersaing, meski dihuni banyak pemain muda.

Seperti diketahui, pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, kerap memberikan pemain muda kesempatan bermain dengan skuad utama.

Baca juga: Kiper Ini Ungkap Cara Bagaimana Menghentikan Penalti Bruno Fernandes

Sebut saja Mason Greenwood, Brandon Williams, hingga Daniel James yang kerap masuk line-up pilihan Solskjaer.

"Saya tahu Man United saat ini dihuni pemain muda. Namun, itu tidak boleh menjadi alasan kami tidak bisa bersaing. Skuad yang ada saat ini sudah bermain bersama cukup lama," ujar Matic.

Adapun Manchester United kali terakhir menjuarai Liga Inggris pada musim 2012-2013 kala masih dilatih Sir Alex Ferguson.

Setelah ditinggal Sir Alex Ferguson, prestasi terbaik Man United di Liga Inggris hanyalah menjadi runner up pada musim 2017-2018.

Prestasi itu dicapai ketika Man United masih dilatih oleh Jose Mourinho. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ESPN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com