Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Uang, Kiper Muda Persib Belum Tes Covid-19 untuk Syarat TC Timnas

Kompas.com - 20/07/2020, 19:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com- Kiper Diklat Persib, Erlangga Setyo, mengeluhkan mahalnya biaya rapid test dan tes PCR untuk mendeteksi Covid-19.

Erlangga Setyo merupakan salah satu pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan untuk seleksi tim nasional U-19 Indonesia.

Sebelum menjalani pemusatan latihan (training camp/TC), seluruh pemain yang dipanggil timnas U-19 wajib menjalani rapid test dan PCR.

Tes tersebut merupakan prosedur yang harus dijalani, karena masuk dalam protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 di sepak bola Indonesia.

Baca juga: Akui Dihubungi PSMS, Ghozali Prioritaskan Bertahan di Persib

Erlangga mengaku dirinya belum menjalani kedua tes tersebut karena terbentur biaya.

Dikatakan Erlangga, biaya untuk menjalani kedua tes tersebut terbilang mahal.

Hanya saja, untuk bisa mengikuti pemusatan latihan, Erlangga tetap akan berusaha menjalani tes tersebut sebelum terbang ke Jakarta.

"Sebelum ke Jakarta pemain harus rapid test dan swab. Enggak tahu apa alasannya harus dua tes tersebut. Kami akan jalani saja," ucap Erlangga.

"Tetapi, sampai saat ini saya belum lakukan rapid test dan PCR. Belum ada uangnya. Biaya tesnya mahal. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada uangnya untuk tes," tutur dia.

Bersama Beckham Putra Nugraha, Erlangga menjadi perwakilan Persib dalam skuad timnas U-19 yang dipersiapkan menghadapi ajang Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Erlangga mengatakan, seluruh pemain diwajibkan berkumpul sebelum 23 Juli.

Sementara itu, pelatih Shin Tae-Yong akan tiba di Indonesia pada 22 Juli.

Menurut Erlangga, dirinya akan segera terbang ke Jakarta bersama sejumlah pemain dari Jawa Timur yang dipanggil timnas U-19.

"Saya sudah siap ke Jakarta. Kami harus berkumpul 23 Juli di Jakarta. Kami harus datang sehari sebelum coach Shin datang ke Indonesia. Coach Shin datang 22 Juli," ujar Erlangga.

"Saya akan berangkat ke Jakarta bersama pemain-pemain asal Jatim yang dipanggil seleksi timnas U-19. Kami berlima dari Surabaya," kata dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com