KOMPAS.com - Jadwal Liga Italia pada pekan ke-34 hari ini, Senin (20/7/2020), akan menyajikan pertandingan Juventus vs Lazio.
Laga Juventus vs Lazio dijadwalkan digelar di Stadion Allianz, Turin, pada Senin malam waktu setempat atau Selasa (21/7/2020) dini hari WIB.
Pertandingan ini akan menarik karena Juventus dan Lazio sedang bertarung memperebutkan gelar Serie A - kasta teratas Liga Italia - musim ini.
Saat ini, Cristiano Ronaldo dkk masih kokoh menduduki puncak klasemen Liga Italia dengan mengoleksi 77 poin.
Sementara itu, Lazio menempati peringkat keempat dengan raihan 69 poin, tertinggal delapan angka dari Juventus.
Baca juga: Klasemen Liga Italia Usai Laga Roma Vs Inter Milan, Nerazzurri Dekati Juventus
Adapun Juventus hanya unggul lima angka atas Inter Milan yang menempati peringkat kedua dan berjarak enam poin atas Atalanta di posisi ketiga klasemen Liga Italia.
Dengan jadwal Liga Italia musim ini yang menyisakan lima pertandingan lagi, posisi Juventus di puncak klasemen Liga Italia masih rawan tergusur.
Oleh karena itu, Si Nyonya Besar - julukan Juventus - wajib memenangi pertandingan kontra Lazio jika tidak ingin jalan menuju gelar juara Liga Italia musim ini teradang.
Di sisi lain, Lazio yang sempat berada di peringkat kedua, juga mengincar kemenangan atas Juventus untuk kembali ke jalur juara atau setidaknya finis dengan posisi lebih baik di klasemen Liga Italia akhir musim ini.
Namun, upaya Lazio untuk mencuri kemenangan di kandang Juventus pada pertadingan ini tampaknya akan sulit.
Baca juga: Laga Penting Juventus Vs Lazio Dipimpin Wasit Pesanan Bianconeri
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.