Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Tunggu Izin dari Pemkot Bandung untuk Berkandang di Stadion GBLA

Kompas.com - 17/07/2020, 20:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, berharap Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) bisa dijadikan markas Persib dalam mengarungi kelanjutan Liga 1 2020 pada 1 Oktober mendatang.

Dikatakan Umuh, Stadion GBLA memang diprioritaskan Persib untuk menjadi homebase mereka dalam mengarungi kelanjutan kompetisi.

Hal tersebut dikarenakan Stadion Si Jalak Harupat (SJH) kemungkinan belum bisa digunakan Persib lantaran dipersiapkan menjadi venue pertandingan Piala Dunia U-20 pada 2021 mendatang.

Meski begitu, pihak Persib masih menunggu lampu hijau dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung untuk bisa berkandang di Stadion GBLA.

Baca juga: Petinggi Persib Tanggapi Wacana Pemain Liga 1 Wajib Karantina Sebelum Tanding

"GBLA harus dipakai, cuma tinggal keinginan dan keseriusan dari Pemkot (Bandung). Serius tidak mereka memberikan izin untuk Persib bermain di sana," kata Umuh kepada wartawan.

Andai Pemkot Bandung memberikan lampu hijau bagi Stadion GBLA digunakan sebagai venue pertandingan Liga 1 2020, kemungkinan bukan hanya Persib yang berkandang di stadion berkapasitas 38.000 kursi itu.

Pasalnya, kompetisi Liga 1 2020 akan dipusatkan di Pulau Jawa.

Format tersebut memungkinkan bagi sejumlah kesebelasan dari luar Pulau Jawa untuk memilih Bandung sebagai homebase sementara mereka.

Terkait berbagi kandang dengan klub lain, Umuh menegaskan bahwa Persib sangat terbuka.

Meski begitu, prioritas penggunaan stadion harusnya tetap berada di Persib sebagai tuan rumah.

"Kalau itu (berbagi kandang) kami diserahkan ke Persib, tetapi harus ada dari Persib juga, kalau Persib mau kasih, kan harus ada perjanjian," tutur Umuh.

Baca juga: Suntikan Motivasi untuk Pemain Persib yang Terbaring di Rumah Sakit

Sebelumnya, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Bandung, Eddy Marwoto, menuturkan bahwa secara fisik Stadion GBLA bisa saja digunakan Persib sebagai homebase dalam mengarungi kelanjutan kompetisi musim ini.

Menurut Eddy, selama beberapa bulan terakhir, pihaknya terus melakukan perawatan dan renovasi terhadap sejumlah infrastruktur utama stadion.

"Secara fisik sudah siap, baik untuk latihan maupun kompetisi, karena dari sisi pemeliharaan terus kami lakukan secara rutin, termasuk perbaikan-perbaikan yang kemarin saat terdahulu akan digunakan liga karena terhenti Covid-19, kami sudah antisipasi itu," ucap Eddy Marwoto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com