Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Pemain Manchester United Ini Bakal Dijual

Kompas.com - 15/07/2020, 18:20 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Enam pemain Manchester United dikabarkan masuk dalam daftar jual Ole Gunnar Solskjaer pada bursa transfer musim panas mendatang.

Enam nama yang berpotensi dijual oleh Solskjaer adalah Alexis Sanchez, Chris Smalling, Marcos Rojo, Phil Jones, Jesse Lingard dan Diogo Dalot.

Alexis Sanchez, Chris Smalling, dan Marcos Rojo yang posisinya saat ini dipinjamkan memang tengah diupayakan Man United agar segera dipermanenkan oleh klub masing-masing.

Khusus untuk Sanchez, keinginan Solskjaer untuk menjual sang pemain bertujuan demi menekan pengeluaran Manchester United akibat dari kewajiban membayar sebagian gaji sang pemain.

Baca juga: Anaknya Bermain Jet Ski, Cristiano Ronaldo Terancam Dihukum

Jika Inter Milan, klub yang dinaungi Sanchez, bersedia untuk mempermanenkan sang pemain, Man United tidak akan terbebani oleh gaji dan mendapatkan pemasukan dari penjualan pemain.

Sementara tiga nama lainnya, Phil Jones, Lingard, dan Dalot dipastikan tak masuk rencana jangka panjang Solskjaer untuk Liga Inggris musim depan.

Hasil penjualan dari enam pemain tersebut bakal digunakan untuk tambahan dana dalam mendatangkan pemain baru.

Mengingat Manchester United yang ingin memperkuat skuad untuk kompetisi Premier League musim depan, namun terkendala krisis finansial akibat pandemi virus corona atau covid-19.

Baca juga: Satu Pemain Man United Asuhan Solskjaer yang Bakal Main Secara Penuh

Dalam prioritasnya, pelatih asal Norwegia tersebut membidik tiga pemain dengan posisi dua gelandang (satu gelandang kanan dan satu gelandang tengah) serta satu pemain bertahan.

Jadon Sancho tetap menjadi yang teratas di dalam daftar perburuan Man United.

Namun, Borussia Dortmund telah menegaskan mereka tidak akan melepas Jadon Sancho di bawah nominal 100 juta pounds (sekitar Rp 1,82 triliun).

Untuk gelandang tengah, Solskjaer telah membidik kapten Aston Villa, Jack Grealish.

Baca juga: Rencana Juergen Klopp Setelah di Liverpool, Kembali ke Klub Lama

Jack Grealish diyakini bakal meninggalkan Aston Villa jika timnya terdegradasi ke Divisi Championship.

Kendala utamanya adalah harga 70 juta pounds (sekitar Rp 1,27 triliun) yang harus ditebus oleh Man United untuk mendapatkan Grealish.

Pemain terakhir yang diincar oleh Solskjaer adalah bek tengah.

Man United pun mempunyai dua pilihan, yakni bek Bournemouth, Nathan Ake, dan pemain belakang Aston Villa, Tyrone Mings.

Solskjaer bahkan sudah menunjukkan ketertarikannya kepada Ake ketika Man United bertanding melawan Bournemouth. (Ragil Darmawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com