Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tes PCR Rampung Digelar, Persib Tinggal Tentukan Jadwal Latihan

Kompas.com - 14/07/2020, 09:02 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, menyampaikan hasil swab PCR tes tahap dua yang dijalani pemain dan ofisial tim berjulukan Maung Bandung itu.

Rafi mengatakan, 12 orang yang menjalani tes swab PCR pada Jumat (10/7/2020) lalu dinyatakan negatif Covid-19.

"Hasilnya negatif semua, alhamdulillah. Dapat kabar senin pagi, sore diambil suratnya," kata Rafi saat dihubungi wartawan, Senin (13/7/2020) malam WIB.

Total sudah ada 60 orang di tim Persib yang dinyatakan negatif Covid-19.

Sebelumnya, ada 48 orang yang terdiri dari pemain, pelatih, dan ofisial tim yang menjalani tes swab PCR tahap pertama pada 3 Juli lalu.

Baca juga: Usai Operasi Pengangkatan Tumor Otak, Kondisi Pemain Persib Berangsur Membaik

Kendati demikian, masih ada enam pemain yang belum menjalani tes. Mereka adalah Supardi Nasir, Zulham Zamrun, Victor Igbonefo, Wander Luiz, Geoffrey Castillion, dan Omid Nazari.

Keenam pemain tersebut sampai dengan saat ini belum merapat ke Bandung.

Supardi, Igbonefo, dan Zulham masih berada di luar kota. Mereka meminta izin terlambat datang ke Bandung karena urusan keluarga. Ketiganya direncanakan menjalani tes swab PCR setibanya di Bandung.

Adapun Wander Luiz, Castillion, dan Nazari masih berada di negaranya masing-masing. Ketiga pemain asing Persib itu masih menunggu jadwal penerbangan menuju Indonesia.

Baca juga: Mantan Klub di Ambang Kebangkrutan, Pemain Asing Persib Ungkapkan Kesedihannya

"Memang belum semua pemain. Beberapa pemain seperti Supardi, Zulham, dan Victor Igbonefo itu belum tes karena masih di luar kota. Juga dengan tiga pemain asing, yang masih di negaranya," kata Rafi.

Meski begitu, berbeda dengan Supardi, Zulham, dan Igbonefo ketiga pemain asing Persib yang saat ini masih berada di negara asalnya, tidak akan menjalani tes di Bandung.

Rafi telah menginstruksikan agar mereka menjalani tes swab PCR di negaranya masing-masing, sebelum terbang ke Indonesia.

Rafi pun mengonfirmasi, kondisi para pemain yang belum merapat ke Bandung dalam kondisi sehat dan bugar.

Meski begitu, tes swab PCR wajib dilakoni untuk memastikan diri mereka terbebas dari virus corona.

Baca juga: Vizcarra Bahas Latihan Persib dan Keberatannya soal Pemangkasan Gaji 50 Persen

"Kalau yang asing, nanti dilihat, kalau dia berbekal hasil PCR dari negaranya, berarti tidak usah diperiksa lagi. Kalau enggak (swab test) harus kami lakukan (periksa)," ucap Rafi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com