KOMPAS.com - RB Leipzig akan melakoni laga perempat final pertamanya di kompetisi Liga Champions.
Tim arahan Julian Nagelsmann itu akan berhadapan dengan Atletico Madrid di Stadion Jose Alvalede, Lisbon, Portugal, Kamis (13/8/2020).
Laga perempat final itu akan menjadi pertemuan pertama bagi Atletico Madrid dan RB Leipzig.
Baca juga: Drawing Liga Champions, Profil 4 Tim yang Lolos ke Perempat Final
Selain itu, RB Leipzig maupun Atletico Madrid memiliki catatan menarik dalam perjalanannya menuju perempat final Liga Champions.
Kedua tim menyingkirkan finalis Liga Champions musim lalu.
RB Leipzig mengalahkan Tottenham Hotspur dengan agregat 4-0.
Sementara Atletico Madrid menaklukkan juara Liga Champions 2019 yakni Liverpool dengan agregat 4-2.
Klub berjulukan Die Roten Bullen itu pun tak menampik mereka akan melawan tim yang lebih berpengalaman dibandingkan mereka.
Namun, RB Leipzig optimistis bisa mengalahkan pasukan Diego Simeone.
Baca juga: Drawing Liga Champions, Potensi Barcelona Vs Bayern di Perempat Final
"Kami menantikan duel dengan Atletico Madrid. Ini laga hebat, tetapi juga sulit. Mereka adalah tim yang sangat berpengalaman yang memiliki pertahanan yang kuat," ucap Direktur Olahraga RB Leipzig, Markus Krosche, dilansir dari situs RB Leipzig.
"Namun, kami juga memiliki tim sangat bagus dan mampu mengalahkan Atletico Madrid. Ini akan menjadi pengalaman istimewa bagi kami karena berada di perempat final untuk pertama kalinya."
"Kami bangga berada di Lisbon dan di antara delapan klub top Eropa. Kami memiliki tujuan yang jelas dan tentu akan melakukan segalanya untuk lolos ke semifinal," tutur Markus mengakhiri.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.