Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drawing Liga Champions, Profil 4 Tim yang Lolos ke Perempat Final

Kompas.com - 10/07/2020, 21:09 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comLiga Champions baru saja menyelesaikan undian pertandingan babak perempat final.

Namun sejauh ini, baru empat tim yang baru dinyatakan lolos. Empat tim yang sudah memastikan diri lolos ke perempat final Liga Champions adalah RB Leipzig, Atletico Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), dan Atalanta bakal saling bertemu.

RB Leipzig bakal berhadapan dengan Atletico Madrid, sedangkan PSG melawan Atalanta.

Laga antara Altetico Madrid vs RB Leipzig patut dinanti karena kedua tim bakal bertemu untuk pertama kalinya di Liga Champions.

Baca juga: Drawing Liga Champions, Potensi Barcelona Vs Bayern di Perempat Final

Keduanya juga memiliki cerita unik ketika mampu menumbangkan masing-masing finalis Liga Champions musim lalu.

RB Leipzi  sukses melalu ke babak perempat final setelah mengandaskan perlawanan dari Tottenham Hotspur dengan agregat 4-0. Sementara Atletico Madrid menyingkirkan Liverpool dengan agregat 4-2.

Leipzig tentu membawa semangat jiwa muda membara. Julian Nagelsman selaku nakhoda klub merupakan pelatih termuda yang pernah tampil di Liga Champions.

Baca juga: Catat! Ini Jadwal Liga Champions, dari Leg Kedua 16 Besar hingga Final

Namun Leipzig perlu waspada dengan Atletico yang punya catatan apik menyingkirkan wakil Jerman sebanyak 8 kali di babak knockout.

Kemudian ada laga antara PSG vs Atalanta yang bagi sebagian pengamat menilai kekuatan kedua klub bagai bumi dan langit.

Sama seperti laga Atletico Madrid vs RB Leipzig, kedua tim juga baru pertama kali bertemu di Liga Champions.

Ketimpangan dua kekuatan tersebut bukan tanpa dasar, PSG datang sebagai juara Liga Perancis sebanyak 7 kali beruntun. Sedangkan Atalanta dianggap sebagai kuda hitam musim ini.

Baca juga: Hasil Drawing Perempat Final Liga Champions 2019-2020

Namun Atalanta tidak bisa dianggap remeh karena mampu menyingkirkan Valencia di babak 16 besar dengan agregat 8-4.

Sementara PSG harus bersusah payah mengatasi perlawanan Borussia Dortmund sebelum akhirnya menang dengan agregat tipis 3-2.

Penyerang utama kedua klub juga ikut bersaing soal adu ketajaman di depan gawang lawan.

Atalanta bakal mengandalkan Josip Ilicic yang musim ini mencetak gol di Liga Champions.

Baca juga: Resmi, 4 Laga Leg Kedua 16 Besar Liga Champions Digelar di Lokasi Awal

Uniknya, Ilicic mencetak 4 gol hanya dalam satu pertandingan saja saat Atalanta bertemu Valencia di leg kedua.

Josip Ilicic nantinya bakal beradu tajam dengan duo penyerang gaek milik PSG yaitu Mauro Icardi dan Kylian Mbappe yang masing-masing juga mengemas 5 gol.

Sementara itu, babak perempat final Liga Champions nantinya bakal digelar pada 12-15 Agustus dan berpusat di kota Lisbon Portugal.

Berikut profil singkat 4 finalis yang sudah lolos perempat final Liga Champions:

PSG

Para fans garis keras atau Ultras Paris Saint-Germain mengibarkan mosaik untuk mendukung PSG pada 14 September 2018.AFP/GEOFFROY VAN DER HASSELT Para fans garis keras atau Ultras Paris Saint-Germain mengibarkan mosaik untuk mendukung PSG pada 14 September 2018.

Ranking UEFA: 7
Rekor pertandingan musim Ini: P8 W6 D1 L1 F20 A4
Babak 16 besar: 3-2 vs Borussia Dortmund
Top skor: Mauro Icardi, Kylian Mbappe (5)
Musim lalu: babak 16 besar
Capaian terbaik: semifinal (1994/1995)

Altetico Madrid

Pemain depan Atletico Madrid Spanyol Diego Costa (C) merayakan dengan pemain depan Atletico Madrid Joao Felix dan pemain tengah Atletico Madrid Koke setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol Klub Atletico de Madrid melawan Valencia CF di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 19 Oktober 2019AFP/PIERRE-PHILIPPE MARCOU Pemain depan Atletico Madrid Spanyol Diego Costa (C) merayakan dengan pemain depan Atletico Madrid Joao Felix dan pemain tengah Atletico Madrid Koke setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola liga Spanyol Klub Atletico de Madrid melawan Valencia CF di stadion Wanda Metropolitano di Madrid pada 19 Oktober 2019

Ranking UEFA: 2
Rekor pertandingan musim Ini: P8 W5 D1 L2 F12 A7
Babak 16 besar: 3-2 vs Borussia Dortmund
Top skor: Alvaro Morata (3)
Musim lalu: babak 16 besar
Capaian terbaik: final (1973/1974)

Atalanta

Ruslan Malinovskyi (tengah) bersama rekan satu timnya melakukan selebrasi gol pada laga Atalanta vs Lazio di Stadio Azzurri dItalia dalam lanjutan pekan ke-27 Serie A, kasta teratas Liga Italia, Rabu 24 Juni 2020.AFP/ MIGUEL MEDINA Ruslan Malinovskyi (tengah) bersama rekan satu timnya melakukan selebrasi gol pada laga Atalanta vs Lazio di Stadio Azzurri dItalia dalam lanjutan pekan ke-27 Serie A, kasta teratas Liga Italia, Rabu 24 Juni 2020.

Ranking UEFA: 50
Rekor pertandingan musim Ini: P8 W4 D1 L3 F16 A16
Babak 16 besar: 8-4 vs Valencia
Top skor: Josip Ili?i? (5)
Musim lalu: -
Capaian terbaik: perempat final (2019/2020)

RB Leipzig

Gelandang Leipzig Dani Olmo (tengah) merayakan gol pembuka dengan Timo Werner (kiri) dan gelandang Leipzig Konrad Laimer dalam pertandingan Bundesliga Jerman antara Hoffenheim vs RB Leipzig pada 12 Juni 2020 di Sinsheim, Jerman.AFP/UWE ANSPACH Gelandang Leipzig Dani Olmo (tengah) merayakan gol pembuka dengan Timo Werner (kiri) dan gelandang Leipzig Konrad Laimer dalam pertandingan Bundesliga Jerman antara Hoffenheim vs RB Leipzig pada 12 Juni 2020 di Sinsheim, Jerman.

Ranking UEFA: 32
Rekor pertandingan musim Ini: P8 W5 D2 L2 F15 A8
Babak 16 besar: 4-0 vs Tottenham hotspur
Top skor: Timo Werner, Marcel Sabitzer (4)
Musim lalu: babak grup
Capaian terbaik: perempat final (2019/2020)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com