Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unggul 4 Poin atas Barcelona, Zidane Sebut Masih Ada 5 Laga Final Lagi

Kompas.com - 03/07/2020, 13:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, enggan berpuas diri meski sedang unggul empat poin atas Barcelona dalam persaingan di papan klasemen Liga Spanyol musim 2019-2020.

Real Madrid, yang saat ini sedang memimpin klasemen Liga Spanyol, menjauh dari kejaran Barcelona seusai memetik kemenangan pada lanjutan pekan ke-33 La Liga kontra Getafe.

Laga Real Madrid vs Getafe yang berlangsung di Stadion Alfredo Di Stefano, Jumat (3/7/2020) malam WIB itu berakhir dengan skor 1-0.

Gol semata wayang Los Blancos, julukan Real Madrid, tercipta melalui eksekusi penalti Sergio Ramos pada menit ke-79.

Dengan demikian, saat ini Real Madrid sudah mengoleksi 74 poin dari 33 pertandingan. Adapun Barcelona tertahan di peringkat kedua dengan raihan 70 poin.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol, Real Madrid Jauhi Barcelona Usai Kalahkan Getafe

Kondisi tersebut tentu menguntungkan bagi skuad asuhan Zinedine Zidane.

Namun, juru taktik sekaligus mantan pemain Real Madrid itu merasa belum memenangi apapun, mengingat masih ada lima laga sisa dalam gelaran Liga Spanyol.

Di mata Zidane, semua laga sisa itu adalah final.

"Ada tiga poin lagi. Itu adalah poin yang sangat penting," kata Zidane kepada Movistar, dikutip dari Goal.

"Kami hanya perlu menang, tidak lebih. Bagi kami, tidak ada yang berubah. Kami memiliki lima final lagi," imbuh dia.

"Kami belum memenangi apapun. Saya tahu betul situasi ini, dan sebelum musim ini berakhir, kami tidak bisa mengatakan apa-apa," tutur Zidane menegaskan.

Baca juga: Real Madrid vs Getafe, Zidane: Kesabaran adalah Kunci Kemenangan

Pernyataan Zidane juga tak terlepas dari penilaiannya terhadap penampilan Real Madrid pada dua pertandingan terakhir.

Dia merasa kurang puas dengan performa anak asuhnya yang kesulitan meski menghadapi dua tim yang secara peringkat berada di bawah Real Madrid.

Terlebih, ketika berhadapan dengan Espanyol, yang saat ini berada di dasar klasemen La Liga.

Kala bersua Espanyol pada pekan ke-32 La Liga, Real Madrid hanya mampu membukukan satu gol.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com