Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris, Tottenham dan Liverpool Derita Kekalahan

Kompas.com - 03/07/2020, 07:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rangkaian pekan ke-32 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, ditutup dengan dua laga menarik yang telah berlangsung pada Jumat (3/7/2020) dini hari WIB.

Kedua laga yang dimaksud adalah duel Sheffield United vs Tottenham Hotspur dan Manchester City vs Liverpool.

Duel Sheffield vs Tottenham yang digelar di Stadion Bramall Lane berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Gol-gol kemenangan tim tuan rumah, Sheffield, dicetak Sander Berge (31'), Lys Mousset (69'), dan Oliver McBurnie (84').

Adapun satu gol Tottenham tercipta melalui aksi sang bomber, Harry Kane, pada menit ke -90.

Baca juga: Sheffield Vs Tottenham, Pasukan Mourinho Tumbang di Kandang Lawan

Kemenangan atas Tottenham sekaligus mengakhiri rekor buruk Sheffield pasca-penangguhan kompetisi.

Setelah Liga Inggris kembali bergulir, Sheffield sempat menelan dua kekalahan beruntun.

Namun, kala melakoni laga ketiga, skuad asuhan Chris Wilder itu mampu menunjukkan kualitasnya dengan menaklukkan Tottenham.

Sementara itu, bagi Tottenham, kekalahan ini merupakan yang pertama sejak kembalinya Liga Inggris.

Pada dua laga sebelumnya, klub berjuluk The Lilywhites itu mengukir satu hasil seri dan satu kemenangan.

Baca juga: Cetak Dua Gol, Aubameyang Pimpin Daftar Top Skor Liga Inggris

Pasca-laga Sheffield vs Tottenham, rangkaian pekan ke-32 Liga Inggris dilanjutkan dengan duel Man City vs Liverpool.

Hasilnya, Man City selaku tim tuan rumah berhasil menundukkan Liverpool di Stadion Etihad dengan skor telak 4-0.

Empat gol kemenangan Man City tercipta melalui aksi Kevin De Bruyne (25'-penalti), Raheem Sterling (35'), Phil Foden (45'), dan gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain (66').

Hasil laga ini menjadi catatan tersendiri untuk tim tamu, Liverpool, yang pada pekan sebelumnya sudah memastikan gelar Liga Inggris musim 2019-2020.

Bagi Liverpool, kekalahan dari Man City merupakan yang pertama kali setelah mereka memastikan gelar Liga Inggris.

Total Liverpool sudah takluk dua kali musim ini. Kekalahan pertama mereka derita pada pekan ke-28 Liga Inggris kontra Watford.

Baca juga: Man City Vs Liverpool, Gol Sterling Warnai Kekalahan Telak The Reds

Berikut hasil Liga Inggris, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB:

Sheffield United (3) vs (1) Tottenham Hotspur
Manchester City (4) vs (0) Liverpool

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com