"David Silva akan pergi. Namun, Man City punya pemain yang sempurna untuk menggantikannya. Mereka punya Bernardo Silva, Phil Foden, dan Ilkay Gundogan yang bisa memainkan peran David Silva," lanjutnya.
"Mereka tidak kehilangan pemain, melainkan menggantinya. Banyak pemain kelas dunia masih ada di sana."
"Jika Sergio Aguero menua, Gabriel Jesus ada di sana. Mereka tidak akan melemah," tegas Juergen Klopp lagi.
Baca juga: Masa Depan Liverpool, Sedikit Belanja dan Maksimalkan Pemain Muda
Selain itu, Juergen Klopp juga menyoroti bahwa musim depan bukan hanya persaingan antara Liverpool dan Manchester City.
Timnya harus tetap tampil bagus di lapangan agar bisa bersaing meraih gelar juara lagi musim depan.
"Kita semua harus siap untuk musim depan. Bukan hanya Liverpool dan Man City."
"Ada Manchester United yang mulai bangkit, mereka tidak akan menjadi lebih buruk musim depan. Chelsea juga," katanya.
"Ini bukan tentang Liverpool dan Man City. Kami mendominasi dalam dua musim terakhir, sedangkan Man City sudah melakukannya selama empat atau lima tahun," ucap Juergen Klopp lagi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.