Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brighton Vs Man United - Fernandes Cetak 2 Gol, Setan Merah Raih Poin Penuh

Kompas.com - 01/07/2020, 04:41 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sebaliknya, Man United melakukan serangan balik cepat dan mencetak gol ketiga dalam pertandingan ini.

Bruno Fernandes yang menerima umpan lambung dari Mason Greenwood langsung melepaskan tendangan voli ke gawang Brighton pada menit ke-50.

Brighton nyaris mencetak gol pada menit ke-60. Akan tetapi, percobaan Leandro Trossard gagal usai bolanya bergulir tipis di kiri gawang David de Gea.

Tim tuan rumah lagi-lagi berpeluang mencetak gol. Pada menit ke-77, Neal Maupay melesatkan tembakan keras ke gawang Man United, tetapi masih bisa ditepis David de Gea.

Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan tak berubah. Manchester United menang 3-0 atas Brighton. 

Susunan pemain Brighton vs Man United:

Brighton (3-5-1-1): 1-Mat Ryan (PG), 4-Shane Duffy, 5-Lewis Dunk (30-Bernardo), 33-Dan Burn, 2-Tariq Lamptey (11-Leandro Trossard), 6-Dale Stephens, 8-Yves Bissouma, 22-Martin Montoya, 24-Davy Propper (7-Neal Maupay), 10-Alexis Mac Allister (18-Aaron Mooy), 44-Aaron Connolly (20-Solly March).

Pemain cadangan: 27-David Button (PG), 21-Ezequiel Schelotto, 30-Bernardo, 11-Leandro Trossard, 13-Pascal Gross, 18-Aaron Mooy, 20-Solly March, 7-Neal Maupay, 17-Glenn Murray.

Pelatih: Graham Potter.

Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea (PG), 2-Victor Lindelof, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw (53-Brandon Williams), 29-Aaron Wan Bissaka, 6-Paul Pogba (15-Andreas Pereira), 10-Marcus Rashford (21-Daniel James), 18-Bruno Fernandes (39-Scott McTominay), 26-Mason Greenwood, 31-Nemanja Matic, 9-Anthony Martial (25-Odion Ighalo).

Pemain cadangan: 22-Sergio Romero, 3-Eric Bailly, 53-Brandon Williams, 8-Juan Mata, 15-Andreas Pereira, 17-Fred, 21-Daniel James, 39-Scott McTominay, 25-Odion Ighalo.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com