Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi Acuhkan Asisten Setien, Ruang Ganti Barcelona Panas?

Kompas.com - 29/06/2020, 22:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ruang ganti Barcelona dikabarkan memanas seusai Lionel Messi terlihat tidak akur dengan asisten pelatih Quique Setien, Eder Sarabia.

Momen itu terjadi pada laga Celta Vigo vs Barcelona, Sabtu (27/6/2020).

Laga Celta Vigo vs Barcelona merupakan lanjutan pekan ke-32 La Liga, kasta teratas Liga Spanyol, yang berakhir sama kuat 2-2.

Momen Messi mengacuhkan Eder Sarabia terlihat pada saat water break babak kedua atau sekitar menit ke-75.

Saat itu kedudukan masih 2-1 untuk keunggulan Barcelona.

Baca juga: Top Skor Liga Spanyol - Menuju Gol Ke-700, Messi Malah Mandul

Dalam sebuah video, Eder Sarabia terlihat ingin memberi instruksi ke Messi yang hendak mengambil botol minuman.

Saat Eder Sarabia berbicara, Messi terlihat tidak menghiraukan dan memilih pergi sambil membawa botol minumnya.

Momen itu menjadi menarik karena posisi Eder Sarabia saat memberi instruksi berada tidak jauh dari Setien.

Setien dalam video yang beredar tidak bereaksi dan terlihat membiarkan kejadian tersebut.

Baca juga: Di Tengah Rumor Pemecatan Setien, Xavi Siap Bawa Stafnya ke Barcelona

Video insiden antara Eder Sarabia dan Messi kemudian viral di media sosial dan mendapat tanggapan dari jurnalis ESPN di Spanyol, Santiago Russo.

Menurut Russo, insiden antara Eder Sarabia dan Messi akan dibahas oleh internal Barcelona pada Senin (27/6/2020).

Berikut adalah cuplikan video insiden Messi mengacuhkan Eder Sarabia:

Dikutip dari situs Daily Mail, ruang ganti Barcelona dikabarkan memanas seusai hasil imbang 2-2 melawan Celta Vigo.

Messi dan Gerard Pique disebut menjadi aktor utama atas ruang ganti Barcelona yang tidak kondusif.

Dua pemain senior Barcelona itu dikabarkan kecewa dengan strategi dan komentar Setien dalam beberapa laga terakhir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com