Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Meleset, Arema FC Awalnya Mengira Liga 1 2020 Dilanjutkan Sebulan Lebih Cepat

Kompas.com - 29/06/2020, 18:20 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Manajemen Arema FC awalnya sempat mengira kompetisi 2020 yang tertunda akibat pandemi Covid-19 akan dilanjutkan September atau sebulan lebih cepat dari keputusan resmi PSSI.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memang sudah mengeluarkan keputusan bahwa Liga 1 2020 dan sejumlah divisi di bawahnya akan dilanjutkan pada Oktober mendatang.

Kendati jadwal lanjutan kompetisi 2020 tak sesuai ekspekstasi, Arema FC tetap memberikan apresiasi tinggi terhadap PSSI.

Baca juga: Koordinasi dengan Shin Tae-yong, Klub Liga 1 Wajib Mainkan Pemain U20

"Kami mengucapkan terima kasih kepada PSSI yang menyampaikan amanah untuk kompetisi ini diteruskan, walaupun awalnya Arema mengira akan dilanjutkan September, ternyata jadi bulan Oktober," kata General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo.

Dengan keputusan tersebut, dia melihat ada banyak waktu untuk persiapan tim.

Dari bulan Juli hingga Oktober, ada tiga bulan yang bisa dimanfaatkan Arema untuk menggeber persiapan.

Selain itu, waktu tiga bulan juga sangat cukup untuk melakukan upaya-upaya menekan kasus Covid-19.

"Persiapan itu ada teknis dan non-teknis. Untuk non-teknis lebih ke arah panitia penyelenggara. Harapannya pada bulan itu, walaupun tidak nol persen, kasus Covid-19 bisa menurun drastis," ucap Ruddy.

Untuk memaksimalkan waktu yang ada, Ruddy Widodo berharap ada semacam agenda sejenis pramusim untuk tim-tim yang akan berlaga.

Dia meyakini sebuah pertandingan non-kompetisi adalah cara terbaik untuk menguji kesiapan diri pada masa new normal ini.

Tidak hanya bagi pemain, tetapi juga bagi manajemen dan perangkat pertandingan.

"Karena tim-tim sudah lama latihan sejak Agustus, mungkin bisa ada semacam ‘uji coba’ atau bahasa kerennya pre-season," kata Ruddy.

Baca juga: Tim Kiper Arema FC Rajin Latihan Gabungan, Mental Jadi Porsi Utama

"Ini kan sebetulnya melanjutkan kompetisi, cuma karena cukup lama berhenti mungkin teman-teman panpel bisa membuat semacam tryout agar saat Oktober nanti kompetisi bisa berjalan dengan baik."

Ruddy bukanlah orang pertama yang memberikan usulan soal laga uji coba.

Sebelumnya usulan ini juga sempat dibahas Asosiasi Pelatih Sepakbola Seluruh Indonesia (APSSI) dalam rapat virtual bersama pada PSSI beberapa waktu lalu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com