Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Pernah Tolak Tawaran Klub Lain untuk James Rodriguez

Kompas.com - 28/06/2020, 17:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail


KOMPAS.com - James Rodriguez mengungkapkan Real Madrid pernah menolak tawaran menggiurkan untuknya pada musim panas lalu.

Melansir Daily Mail, gelandang serang Real Madrid itu mengatakan musim panas lalu dia mendapatkan tawaran yang bagus dari sebuah klub.

Namun, Real Madrid enggan melepas James Rodriguez ke klub yang tidak disebutkan namanya itu.

Hal itulah yang kemudian membuatnya masih bertahan di Real Madrid hingga saat ini.

Baca juga: Morientes Prediksi James Rodriguez akan Bersinar Lagi di Real Madrid atau Klub Lain

Rodriguez mengungkapkan bahwa dia masih tinggal di Madrid bukan karena keinginannya, melainkan karena keadaan.

Padahal, dia ingin hengkang dari klub berjulukan Los Blancos itu. Alasannya karena minimnya kesempatan bermain bersama Real Madrid.

Setelah masa pinjamannya berakhir di Bayern Muenchen, Rodriguez yang kembali ke Real Madrid pada Juni 2019 memang jarang masuk skuad inti pasukan Zinedine Zidane.

James Rodriguez tercatat hanya tampil delapan kali bersama Real Madrid di Liga Spanyol musim ini.

"Saya bertahan di sini karena...biarkan saya memberitahu Anda apa yang terjadi. Musim panas lalu saya mendapat tawaran yang sangat bagus dari klub, saya tidak akan menyebutkan namanya," kata James Rodriguez.

"Namun, saya bisa pergi ke sana karena saya tahu di sini (Real Madrid) tidak akan bisa bermain banyak. Saya tahu itu," ucap pemain asal Kolombia ini.

Baca juga: Title Race Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona Panas, Atletico Mulai Kandas

"Jadi, saya mendapat tawaran dari klub lain dan tidak diizinkan pergi karena suatu alasan. Pada dasarnya saya di sini karena keadaan, bukan karena saya ingin," ujar Rodriguez melanjutkan.

James Rodriguez pun berharap dia bisa lebih banyak mendapatkan kesempatan bermain bersama Real Madrid.

"Akan tetapi, saya ada di sini sekarang. Saya belajar setiap hari," tuturnya.

"Mudah-mudahan pada masa depan saya bisa bermain lebih banyak."

"Saya tahu bahwa saya memiliki bakat serta kualitas dan saya percaya dengan kerja keras yang telah saya lakukan," kata James Rodriguez mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com