Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Celta Vigo Vs Barcelona Imbang, Suarez Minta Setien Introspeksi

Kompas.com - 28/06/2020, 02:22 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Movistar

KOMPAS.com - Luis Suarez langsung memberi peringatan keras kepada Quique Setien seusai laga Celta Vigo vs Barcelona, Sabtu (27/6/2020).

Laga Celta Vigo vs Barcelona di Stadion Balaidos merupakan lanjutan pekan ke-32 LaLiga, kasta teratas Liga Spanyol.

Tidak ada pemenang dari laga Celta Vigo vs Barcelona setelah kedua tim bermain imbang 2-2.

Seusai laga, Suarez yang mencetak dua gol menilai Setien dan tim pelatih Barcelona harus segera berbenah.

Secara khusus, Suarez meminta Setien memperbaiki strategi ketika bermain tandang.

"Ada sesuatu yang salah dari penampilan kami pada laga tandang. Setien harus menganalisa itu," kata Suarez kepada Movistar+.

"Kami sudah tampil maksimal dan mengikuti arahan pelatih. Namun, sekarang kami kehilangan banyak poin dari laga tandang. Kami kehilangan jauh lebih banyak dari musim lalu," tutur Suarez menambahkan.

Baca juga: Celta Vigo Vs Barcelona Imbang, Setien: Sepak Bola Tidak Adil

Dari catatan statistik, Barcelona sejak dilatih Setien baru bisa meraih dua kemenangan dalam enam laga tandang LaLiga yang sudah dijalani.

Sisanya, Barcelona meraih masing-masing dua untuk hasil imbang dan kalah. Itu artinya, Barcelona sudah kehilangan 10 poin dari enam laga tandang.

Sebelum melawan Celta Vigo, Barcelona juga meraih hasil imbang tanpa gol saat menghadapi Sevilla pada laga pekan ke-30, Kamis (18/6/2020).

Hasil imbang melawan Sevilla membuat Barcelona langsung kehilangan posisi puncak klasemen LaLiga setelah direbut Real Madrid.

Saat ini Real Madrid harus turun ke urutan kedua karena belum memainkan laga pekan ke-32.

Real Madrid yang mengoleksi 68 poin untuk sementara tertinggal satu angka dari Barcelona yang naik ke urutan pertama setelah bermain imbang melawan Celta Vigo.

Real Madrid berpeluang besar kembali ke puncak karena lawan pada laga pekan ke-32 adalah tim juru kunci, Espanyol.

Baca juga: Celta Vigo vs Barcelona - Gagal Cetak Gol ke-700, Messi Harus Puas dengan Dua Assist

Melihat persaingan juara, Suarez sangat frustrasi karena Barcelona tampil mengecewakan pada akhir kompetisi.

"Saya sangat kecewa. Kami kembali kehilangan dua poin penting," kata Suarez.

"Kami tentu ingin terus berjuang untuk bisa juara. Namun, sekarang nasib kami harus ditentukan oleh hasil tim lain," tutur Suarez.

"Kami sekarang harus menunggu Real Madrid kehilangan poin. Di saat bersamaan, kami juga harus terus menang pada sampai akhir musim. Itu membuat saya frustrasi," ucap Suarez menambahkan.

Selanjutnya, Barcelona akan menjamu Atletico Madrid di Stadion Camp Nou untuk melakoni laga pekan ke-33, Selasa (30/6/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Movistar
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com