Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Juergen Klopp, Sosok Penting di Balik Akhir Penantian 30 Tahun Liverpool

Kompas.com - 26/06/2020, 08:58 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kesuksesan Liverpool dalam gelaran Liga Inggris musim 2019-2020 tak lepas dari peran penting sang pelatih, Juergen Klopp.

Sejak juru taktik berkebangsaan Jerman itu berlabuh ke Stadion Anfield pada Oktober 2015, Liverpool terus menunjukkan peningkatan dari musim ke musim.

Namun, bukan tanpa rintangan, sebelum peningkatan besar-besaran itu terwujud, Juergen Klopp sempat mengalami kesulitan pada musim pertamanya bersama Liverpool.

Dia harus melalui masa transisi yang terbilang sulit dari era kepemimpinan pelatih sebelumnya, Brendan Rodgers.

Laga debut Juergen Klopp bersama Liverpool pun berakhir antiklimaks. Mereka ditahan imbang Tottenham Hotspur di Stadion Anfield, 17 Oktober 2015, dengan skor kacamata alias 0-0.

Tuah pelatih kelahiran Stuttgart, 16 Juni 1967, itu baru terasa ketika Liverpool sukses memetik kemenangan tandang secara beruntun atas dua klub raksasa Liga Inggris, Chelsea dan Manchester City.

Baca juga: Sebelum Gabung Liverpool, Juergen Klopp Nyaris Direkrut Timnas Meksiko

Akan tetapi, di balik ketangguhan kala menghadapi klub-klub besar, Liverpool di bawah asuhan Klopp justru kerap tersandung tim penghuni papan tengah klasemen Liga Inggris.

Hal tersebut membuat Klopp harus puas finis di peringkat kedelapan klasemen pada musim perdananya.

Pada musim-musim selanjutnya, perlahan tetapi pasti, Juergen Klopp sukses membawa Liverpool kembali ke lima besar klasemen dan berada di jalur persaingan menuju trofi Liga Inggris.

Penantian 30 tahun Liverpool kemudian berakhir pada gelaran Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2019-2020.

Juergen Klopp menyandang status juara Liga Inggris bersama skuad yang dia bangun sejak triwulan terakhir 2015.

Baca juga: Liverpool Juara Liga Inggris, Juergen Klopp Ukir Sejarah

Sejak saat itu, sejumlah nama baru muncul dan bersinar bersama Liverpool.

Pergerakan transfer Klopp juga dinilai sangat efektif, sesuai dengan kebutuhannya dalam meracik skuad terbaik.

Hasilnya, Liverpool era Juergen Klopp telah merengkuh empat gelar bergengsi, juara Liga Inggris (2019/20), Liga Champions (2018/19), Piala Super Eropa (2019), dan Piala Dunia Antarklub (2019).

Sulit dimungkiri, kemampuan menemukan dan mengembangkan bakat potensial adalah kelebihan utama Klopp.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com