Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 'Baby Barca' yang Berlomba Naik Kelas di Senja Karier Lionel Messi

Kompas.com - 25/06/2020, 23:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Roda kehidupan terus berputar. Pekan ini, Lionel Messi menginjak usia 33 tahun, senja karier bagi seorang pesepak bola. Sebagai gantinya, 7 pemain muda Barcelona berlomba mengejar perhatian.

Bukan rahasia lagi kalau Barcelona perlu regenerasi di skuad mereka.

Lionel Messi adalah contoh paling benderang tetapi Barca ada beberapa pemain uzur lain di tim mereka.

Luis Suarez, Arturo Vidal, dan Gerard Pique sudah berusia 33 tahun. Ivan Rakitic hanya lebih muda setahun dari mereka alias berusia 32 tahun. Sergio Busquets dan Jordi Alba kini 31 tahun.

Regenerasi adalah hal fundamental bagi pasukan Quique Setien.

Baca juga: Penjelasan Barter Arthur-Miralem Pjanic yang Bikin Barcelona Untung 1 Triliun Rupiah

Starter Barcelona yang memulai laga kontra Athletic Bilbao: Ter Stegen, Semedo, Pique, Lenglet, Alba, Busquets, Arthur, Vidal, Messi, Suarez, dan Griezmann mempunyai rataan umur 29 tahun.

Bandingkan dengan lawan mereka pada laga di Camp Nou tersebut. Bilbao menurunkan  starter dengan rataan usia hanya 25 tahun.

SPORT menyoroti hal ini dan menaruh perhatian kepada para pemain muda Barcelona yang siap naik pangkat dan memanfaatkan peraturan lima pergantian pemain.

Dua pemain yang talentanya paling bersinar sejauh ini tentu Ansu Fati dan Riqui Puig.

Performa Ansu sudah tak perlu diragukan lagi. Penyerang belia tersebut telah mencatatkan enam gol dan satu assist di Liga Spanyol musim ini walau masih berusia 17 tahun.

Pemain Barcelona, Ansu Fati mencetak gol cepat di laga Barcelona vs Valencia.Dok. La Liga Santander Pemain Barcelona, Ansu Fati mencetak gol cepat di laga Barcelona vs Valencia.

Ansu Fati telah melahap 1.091 menit bermain di LaLiga musim ini.

Riqui Puig pun sama. Musim ini ia memang baru memainkan 146 menit. Akan tetapi, lambat laun, sang gelandang muda membayar kepercayaan pelatih Setien.

Penampilannya pun begitu menggoda setiap diberi kepercayaan setelah sepak bola kembali di tengah pandemi virus corona.

Selain itu, ada nama bek Ronald Araujo yang bermain dalam 2 laga dan 104 menit musim ini.

Baca juga: Lionel Messi Ulang Tahun, 5 Rekornya Bisa Jadi Abadi

Ia bisa berguna di lini belakang mengingat Pique, Clement Lenglet, dan Samuel Umtiti belum menunjukkan konsistensi.

Ada juga nama Alex Collado, pemain yang bisa turun di semua sektor penyerangan. Sejauh ini ia baru bermain lima menit, yakni pada laga Valencia vs Barcelona, akhir Januari.

Barcelona juga punya beberapa pemain yang tengah dipinjamkan ke klub lain. Carles Alena dikirim untuk belajar ke Real Betis.

Wakaso Mubarak mencoba menahan tendangan Carles Alena pada laga Alaves vs Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Mendizorroza, 23 April 2019.  AFP/ANDER GILLENEA Wakaso Mubarak mencoba menahan tendangan Carles Alena pada laga Alaves vs Barcelona dalam lanjutan Liga Spanyol di Stadion Mendizorroza, 23 April 2019.

Alena sejauh ini bermain dalam 13 laga dan 766 menit bersama Betis.

Sementara, Pedri bermain reguler di klub kasta kedua Liga Spanyol, Las Palmas, menorehkan 30 penampilan dengan koleksi 3 gol dan 5 assist.

Sementara, pembelian pada Januari, Francisco Trincao, dipinjamkan kembali ke SC Braga.

Sang penyerang merupakan pemain reguler di skuad Braga dan ia menorehkan 33 pertandingan (1.671 menit) musim ini dengan catatan 8 gol dan 10 assist.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com