Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Chelsea VS Man City, The Citizen Tanpa Sergio Aguero

Kompas.com - 25/06/2020, 19:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pekan ke-31 Liga Inggris menyajikan pertandingan akbar antara Chelsea dan Manchester City.

Laga Chelsea vs Man City akan dilangsungkan di Stadion Stamford Bridge, Jumat (26/6/2020) pukul 02.15 WIB.

Link live streaming Chelsea vs Man City akan tersedia di akhir artikel.

Pertandingan dini hari nanti merupakan kali kedua Man City menghadapi klub asal London setelah menghadapi Arsenal pada laga pertama Liga Inggris dimulai kembali. 

Baca juga: Chelsea Vs Man City, The Blues Bisa Bantu Liverpool Juara Malam Ini

Man City saat ini menghuni peringkat kedua dengan 63 poin. Sementara, Chelsea ada di posisi keempat dengan 51 poin, mereka hanya unggul dua angka atas Manchester United.

Kedua tim dihadapkan dengan tantangannya masing-masing.

Man City harus kehilangan penyerang andalannya, Sergio Aguero, yang mengalami cedera lutut saat melawan Burnley pada Senin (21/6/2020) waktu setempat.

Pelatih Man City, Pep Guardiola, memiliki beberapa pilihan dalam skuadnya untuk mengisi kekosongan Sergio Aguero dengan memainkan Gabriel Jesus atau bahkan Ilkay Gundogan.

"Kami tidak memiliki keraguan terhadap Gabriel Jesus. Satu-satunya keraguannya adalah bahwa tidak satu pun pemain dengan persiapan yang kami miliki dapat memainkan setiap pertandingan," kata Pep Guardiola dikutip dari laman resmi Man City.

"Tidak ada pemain yang bisa bermain 90 menit setiap tiga hari. Raheem Sterling bisa bermain di posisi ini, bahkan Gundogan juga mampu," ucap Pep melanjutkan.

Di sisi lain, Chelsea dibayang-bayangi catatan minor kekalahan dalam dua pertemuan terakhir dengan Man City. Dalam pertemuan terakhir di Stadion Etihad, November 2019, Chelsea kalah 1-2 dari Manchester City.

Baca juga: Klasemen dan Hasil Liga Inggris, Liverpool Dekat Juara, Man United Pepet Chelsea

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, pun menegaskan timnya harus tampil percaya diri dan menunjukkan permainan terbaiknya agar bisa mengalahkan Manchester City.

"Kami memiliki pekerjaan yang harus dilakukan dan itu adalah melawan salah satu tim terbaik di dunia selama beberapa musim terakhir. Kami mencoba untuk mendapatkan hasil maksimal," ucap Frank Lampard dilansir dari situs resmi Chelsea.

"Kami harus menjadi yang terbaik. Tim harus memanfaatkan peluang dengan sangat bagus ketika berhasil mendapatkannya. Kami juga harus sangat waspada saat bermain bertahan."

"Kami tahu bahwa setiap melawan Man City, itu adalah tentangan besar. Namun, kami harus percaya diri dan memberikan yang terbaik. Karena jika kami melakukannya, saya yakin tim ini bisa melawan siapa pun," ujar Lampard.

Laga Chelsea vs Man City bisa disaksikan melalui link live streaming Mola TV berikut ini: 

Link live streaming Chelsea vs Man City 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com