Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Halangan di Rencana Barter Arthur-Pjanic bagi Juventus dan Barcelona

Kompas.com - 24/06/2020, 19:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona dan Juventus terus membicarakan rencana barter Arthur dengan gelandang Juventus, Miralem Pjanic. Harian asal Catalunya, Sport, mengabarkan bahwa kedua klub telah mencapai kata sepakat dan kunci pertukaran tersebut berada di kubu kedua pemain.

Miralem Pjanic dilaporkan telah bernegosiasi dengan Barcelona dan menyapakati ikatan kerja empat tahun.

Namun, Juventus harus membujuk Arthur agar menerima tawaran mereka.

Sport melaporkan kalau Arthur berencana untuk memenangkan tempat di tim utama kubu Camp Nou.

Baca juga: Barcelona Vs Bilbao, Rakitic Dedikasikan Gol untuk Sosok Spesial

Sejauh ini, Arthur adalah pemain dengan menit penampilan di LaLiga ke-13 terbanyak dari semua pemain Barcelona.

Artinya, Arthur berada di pinggiran tim utama Barca. Tidak terlalu buruk bagi seorang pemain berusia 23 tahun yang tengah menjalani musim satu setengah-nya bersama Blaugrana.

Namun, Barca dikabarkan kurang puas dengan konsistensi Arhur, salah satu alasan kenapa mereka mengincar Pjanic walau ia telah berusia 30 tahun.

"Arthur dianggap sebagai pesepak bola dengan momen-momen bagus dan Pjanic dipandang sebagai pemain yang konsisten sepanjang laga," tulis Mundo Deportivo, satu lagi harian asal Catalunya.

Negosiasi Juventus dengan Arthur harus berjalan lancar karena dua alasan.

Pertama, gelandang muda asal Brasil itu adalah satu-satunya pemain Barca yang membuat pelatih Maurizio Sarri tertarik.

Baca juga: Juventus Benarkan Rencana Pertukaran Pjanic dengan Pemain Barcelona

Kedua, kendati rencana transfer ini merupakan barter, masih ada angka finansial tinggi yang berbicara.

Barca akan melepas Arthur senilai 80 juta euro sementara mereka akan membeli Pjanic senilai 70 juta euro.

Sehingga, neraca transfer Barcelona akan kedatangan dana segar, sesuatu yang mereka perlukan sebelum 30 Juni ini, apabila transfer tersebut mulus.

Arthur dibeli Barcelona dari Gremio pada Maret 2018 dengan mahar 31 juta euro plus klausal-klausal tambahan senilai 9 juta euro.

Ia menanda tangani kontrak enam tahun bersama kubu Camp Nou.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com