Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Pemain Semringah Madura United Ikut Lanjutkan Kompetisi

Kompas.com - 23/06/2020, 20:20 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

PONOROGO, KOMPAS.com - Pemain dan anggota tim menyambut baik keputusan Madura United untuk ikut meneruskan kompetisi Liga 1 2020.

Sebelumnya, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab tersebut sempat menolak melanjutkan kompetisi Liga 1 2020.

Bek tengah Madura United, Fachrudin Aryanto, mengaku sudah tidak sabar kembali berkompetisi.

Baca juga: Presiden Madura United Sodorkan Kandidat Pelatih jika Shin Tae-yong Dipecat

 

Libur kompetisi Liga 1 2020 ini banyak menghadirkan hikmah baginya dan keluarga.

Namun, pemain asal Ponorogo ini tidak bisa menutupi kerinduannya terhadap lapangan hijau.

"Bosan rasanya, karena hampir empat bulan di rumah saja, terlalu lama. Apalagi saya cuma di Ponorogo saja," kata Fachrudin kepada Kompas.com.

Oleh karena itu, dia semringah setelah mendengar kabar Madura United memutuskan untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 2020.

Dia pun sangat antusias kembali bermain pada masa new normal ini.

"Senang sekali Madura United ikut kompetisi. Tapi tetap harus mentaati protokol kesehatan dan ada regulasi yang jelas terkait Liga yang akan digulirkan," ucap mantan pemain Persija Jakarta itu.

"Saya sudah kangen sekali bermain bola lagi," tutur kelahiran Klaten, 19 Februari 1989 tersebut.

Antusias yang sama juga ditunjukan penyerang senior, Beto Goncalves.

Kabar keputusan Madura United sudah sampai ke telinga Beto yang saat ini tengah berada di Brasil.

Pemain 39 tahun tersebut pun mengaku lega setelah sempat cemas tidak bisa lanjut kompetisi Liga 1 2020.

Kini, dia pun siap kapan pun Madura United memanggil.

Sementara itu, pelatih Rahmad Darmawan langsung bergerak untuk menyusun keperluan tim pasca libur.

Baca juga: Reaksi Beto Goncalves Usai Mendengar Madura United Batal Mundur dari Kompetisi

 

Namun, untuk saat ini, dia masih menunggu perkembangan situasi karena pandemi Covid-19 menjadi pertimbangan utama manajemen.

"Kalau Madura United ikut, saya akan segera siapkan rencana program latihan dengan beberapa alternatif."

"Bisa H-6 minggu, H-5 minggu, kita lihat saja perkembangan pandemi Covid-19 ini," tutur Rahmad Darmawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com