KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membela anak asuhnya, David De Gea, yang mendapat kritikan keras dari Roy Keane.
Roy Keane kecewa dengan permainan tiga pemain Man United saat bertamu ke markas Tottenham Hotspur.
Duel Tottenham vs Man United usai digelar di Stadion Tottenham Hotspur pada Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB. Laga berakhir dengan skor imbang 1-1.
Tiga pemain Setan Merah, julukan Man United, yang mendapat kritikan keras Roy Keane di antaranya David De Gea, Harry Maguire, dan Luke Shaw.
Baca juga: Man United Raih Hasil Seri, De Gea dan Maguire Disuruh Naik Taksi
Kritikan tersebut dia lontarkan ketika jeda istirahat tengah laga di studio Sky Sports. Roy Keane kala itu berperan sebagai pandit.
"Saya shok. Saya banyak melihat sepak bola dari tahun ke tahun tetapi untuk kehilangan bola seperti itu, saya marah menyaksikan ini," tutur pria yang memperkuat Man United dari 1993 hingga 2005 ini.
"Saya tak percaya Shaw bisa menyundul bola ke udara lalu lari ke depan. Saya kecewa dengan Maguire. Saya kecewa karena pemain tim nasional bisa dikelabui seperti itu."
Kendati demikian, Keane menyimpan kekecewaan terbesar kepada kiper David De Gea.
Baca juga: Tottenham Vs Man United, Solskjaer: Kami Seharusnya Menang
"Saya muak sampai mati dengan kiper ini. Saya akan bertengkar dengannya pada tengah babak. Tak bisa dia lolos dari itu. Saya akan menonjok orang itu," ujar Keane lagi.
"Ini penyelamatan standar bagi seorang kiper langganan timnas. Saya bingung setengah mati," kata dia.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.