Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Man United, Solskjaer Manfaatkan Aturan Anyar Liga Inggris

Kompas.com - 19/06/2020, 17:00 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, bakal memanfaatkan aturan anyar Liga Inggris yang memperbolehkan pergantian lima pemain saat melakoni pertandingan.

Setelah berhenti selama tiga bulan akibat Covid-19, Premier League, kasta teratas Liga Inggris, resmi menggelar pertandingan kembali pada 17 Juni 2020.

Dalam menyambut kompetisi, Liga Inggris kali ini bakal menerapkan aturan anyar, salah satunya adalah pergantian lima pemain dalam satu laga.

Menanggapi aturan yang dikeluarkan Liga Inggris, Solskjaer mengaku bakal mendukung penuh terkait keputusan tersebut.

Baca juga: Duo Impian Solskjaer di Man United Bukan Pogba-Bruno Fernandes

Solskjaer bahkan mengatakan tidak akan ragu untuk memanfaatkan aturan tersebut guna menjaga kondisi fisik para pemain Setan Merah.

Hal itu dilakukan guna meminimalisasi risiko cedera yang akan dialami anak asuhnya ketika menjalani sisa kompetisi di tengah jadwal yang padat.

"Saya pikir tiga pemain pengganti dalam satu laga adalah jumlah yang tepat untuk diterapkan pada satu pertandingan," ucap Solskjaer seperti BolaSport kutip dari Metro.

"Namun, mengubah aturan pergantian menjadi lima pemain harus dilakukan karena saya harus menjaga kondisi pemain saya yang sudah lama absen (bertanding)," ucapnya.

Baca juga: Solskjaer Tak Mau Ada Apel Busuk di Dalam Skuad Man United

Solskjaer tentu berkaca pada pengalaman sebelumnya ketika ia harus ditinggalkan beberapa pilar seperti Marcus Rashford dan Paul Pogba yang harus menepi lama akibat cedera.

Oleh sebab itu, Solskjaer bakal memanfaatkan aturan terbaru Liga Inggris sebaik mungkin demi bisa bersaing di papan atas klasemen.

"Jadi, itu adalah pilihan yang baik bagi kami untuk melindungi kondisi fisik pemain dan memastikan tim kami tidak mengalami cedera yang tidak perlu," ucapnya.

"Kami harus menjaga kondisi mereka dan memastikan jika kami memanfaatkan pergantian pemain dengan baik," kata pelatih asal Norwegia itu menambahkan.

Baca juga: Solskjaer Sejajarkan Man United 90-an dengan Bulls Era Michael Jordan

Solskjaer tentu sudah siap melakoni laga perdana setelah Liga Inggris bergulir kala Manchester United menghadapi Tottenham Hotspur pada pekan ke-30 Liga Inggris, Jumat (19/6/2020) atau Sabtu dini hari WIB.

Pada laga nanti, Manchester United bakal berupaya keras untuk bisa meraup tiga poin demi bisa mendapatkan jatah tiket menuju Liga Champions.

Pasalnya, Manchester United berada di peringkat kelima klasemen sementara Premier League dengan mengumpulkan 45 poin.

Anak asuh Ole Gunnar Solskjaer itu hanya terpaut tiga poin dari peringkat keempat yang dihuni Chelsea dengan 48 poin. (Finky Ariandi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com