Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Marcus Rashford Persatukan Man United dan Man City ...

Kompas.com - 17/06/2020, 18:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Marcus Rashford membuat dua tim terbesar Kota Manchester, Manchester United dan Manchester City, bersatu berkat kampanye peduli kelaparan.

Penyerang Man United itu dalam dua hari terakhir sangat vokal menyuarakan kampanye peduli kelaparan di Inggris Raya.

Kampanye itu bermula dari rencana pemerintah Inggris yang ingin memberhentikan paket bantuan makanan untuk anak-anak selama liburan musim panas tengah tahun ini.

Tidak setuju dengan kebijakan itu, Rashford langsung mengirimkan surat terbuka yang ditujukan ke parlemen dan pemerintah Inggris untuk membatalkan rencana tersebut, Selasa (15/6/2020).

Dalam suratnya, Rashford menilai paket bantuan makanan untuk-untuk anak seharusnya tetap dibagikan selama musim panas terlebih dalam situasi pandemi virus corona seperti saat ini.

Surat terbuka Rashford itu kemudian viral di media sosial dan mendapat dukungan dari banyak publik figur Inggris tak terkecuali para pesepak bola.

Usaha Rashford dan desakan publik terhadap Pemerintah Inggris pada akhirnya membuahkan hasil.

Baca juga: Marcus Rashford: Manchester United Lebih Kuat Setelah Lockdown

Pemerintah Inggris mengubah kebijakan soal paket bantuan makanan untuk anak-anak, Rabu (16/6/2020), atau satu hari setelah Rashford mengirim surat terbuka.

Pemerintah Inggris memutuskan tetap membagikan paket bantuan makanan untuk anak-anak saat liburan musim panas selama enam minggu.

Kabar itu langsung membuat Rashford dipuji banyak pihak karena dianggap telah membantu sekitar 1,3 juta anak-anak dari keluarga tidak mampu di Inggris.

"Saya tidak tahu apa yang harus saya katakan. Lihat apa yang bisa kita lakukan jika bersatu. Ini adalah Inggris tahun 2020," kata Rashford di akun Twitter-nya setelah Pemerintah Inggris mengubah kebijakan.

Meski demikian, ada beberapa pihak yang tidak suka dengan kampanye dan keberhasilan Rashford.

Salah satunya adalah pengusaha dan mantan bintang televisi asal Inggris, Katie Hopkins.

Katie Hopkins merupakan pesohor yang terkenal sering mengeluarkan pernyataan kontroversial.

Baca juga: Bocah Autis Di-bully, Rashford dan Lingard Angkat Bicara

Untuk kasus ini, Katie Hopkins sejak awal sudah tidak setuju dengan kampanye Rashford.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com