Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaatkan Waktu Luang, Bek Kiri Persib Pilih Jadi Podcaster

Kompas.com - 17/06/2020, 16:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Selain Youtube, Podcast atau siniar merupakan salah satu platform dalam dunia digital komunikasi saat ini, yang banyak diakses oleh masyarakat, khususnya kaum milenial.

Populernya podcast pada saat ini membuat banyak orang, terutama para influencer memanfaatkan podcast sebagai medium pemberian informasi kepada masyarakat.

Baca juga: Kayuhan Sepeda yang Antar Pelatih Persib Tembus Skuad Senior AFC Ajax

Bek kiri Persib Bandung, Zalnando, juga ikut dalam arus utama penggunaan podcast. Zalnando saat ini tengah mencoba peruntungan menjadi podcaster, dengan akun UnStory.

Baginya,  membuat konten informatif melalui podcast merupakan upaya mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat.

Seperti diketahui, saat ini aktivitas sepak bola Indonesia tengah ditangguhkan karena wabah virus corona. Hal tersebut, yang kemudian membuat seluruh pesepak bola di Indonesia jadi lebih memiliki waktu luang.

Sebab aktivitas sepak bola para pemain kini hanya menjalani latihan mandiri di rumah untuk menjaga kebugarannya. Enggan waktunya terbuang begitu saja, Zalnando pun memilih memanfaatkannya dengan menjajal dunia podcast.

"Sebenarnya sudah dari tahun 2017 saya main podcast ini. Hanya, karena kesibukan di sepak bola, makanya belum intens. Baru sekarang mulai intens lagi, ya hitung-hitung mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat," kata Zalnando, saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon, Rabu (17/6/2020).

Konten dalam podcast Zalnando lebih banyakan membahas seputar sudut pandangnya mengenai sepak bola. Hanya saja, Zalnando juga menyisipkan beberapa konten motivasi di dalamnya.

Menurut Zalnando, tujuan menyisipkan konten motivasi, adalah untuk memberikan motivasi bagi para pesepak bola muda yang sedang meniti karier.

Selain itu, ada berbagai kiat juga yang disampaikan Zalnando dalam podcastnya itu. Salah satunya, mengenai pentingnya pendidikan bagi pesepak bola.

Zalnando menilai, masih ada pesepak bola yang abai dengan pendidikannya. Padahal, pendidikan adalah elemen yang sangat penting dalam kehidupan manusia, tak terkecuali bagi pesepak bola.

"Karena ada juga kan yang sangking fokusnya main bola, malah jadi melupakan pendidikan. Padahal kan pendidikan juga penting. Terus ada pengalam pribadi juga, jadi ada anak teman orang tua yang ingin main bola tapi belajarnya males-malesan. Sebaiknya jangan seperti itu," tutur Zalnando.

Podcast Zalnando tayang di platform musik digital Spotify dan Anchor fm. Zalnando mengatakan, untuk saat ini waktu penayangan podcastnya memang belum konsisten. Namun dia mencoba untuk setidaknya bisa menayangkan satu konten podcast pada setiap pekannya.

"Target saya bisa seminggu sekali tayang, tapi tetap diusahakan. Karena kebagi-bagi juga fokusnya, belum kalau nanti sudah mulai kompetisi, bakal lebih susah lagi," ungkap Zalnando.

Mantan pemain Sriwijaya FC itu berencana mengembangkan konten informasi di dalam podcastnya.

Zalnando saat ini tengah mematangkan konsep untuk melakukan kolaborasi bersama para ahli di bidang sepak bola. Dia juga berencana mengajak sejumlah pemain Persib untuk berkolaborasi di konten podcast miliknya.

"Pasti ada keinginan untuk lebih eksplore lagi. Ya, inginnya kolaborasi sama ahli, kaya fisioterapis buat bahas cedera. Tapi sama pemain juga, pengen bikin sama (Abdul) Aziz, karena banyak yang belum tahu juga soal sudut pandang Aziz," tutur Zalnando.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com