KOMPAS.com - Penjaga asal Kolombia, David Ospina, dipastikan absen pada laga Napoli vs Juventus di final Coppa Italia.
Penjaga gawang berusia 31 tahun itu absen pada laga final Coppa Italia Napoli vs Juventus karena mendapat hukuman akumulasi kartu kuning.
???? #Ospina to miss #CoppaItalia final through suspension
???? https://t.co/HGl9fhzHCk???? #ForzaNapoliSempre pic.twitter.com/lJUZ8N3P2U
— Official SSC Napoli (@en_sscnapoli) June 14, 2020
Ospina yang tampil gemilang bersama Napoli saat menghadapi Inter Milan di semifinal leg kedua Coppa Italia, pada Minggu (14/6/2020) WIB, mendapat kartu kuning karena dianggap wasit sedang mengulur waktu.
Pada laga semifinal Coppa Italia leg pertama, mantan penjaga gawang Arsenal itu juga juga mendapat kartu kuning karena mengulur waktu.
Kendati demikian, Ospina berhasil membawa Napoli ke final Coppa Italia setelah menang agregat 2-1 atas Inter Milan.
Baca juga: Napoli Tembus Final Coppa Italia, Juventus Dibayangi Kenangan Pahit
Dengan absennya David Ospina di laga final Coppa Italia, maka Gennaro Gattuso tinggal mempunyai dua penjaga gawang, yakni Alex Meret dan Orestis Karnezis.
Kedua penjaga gawang tersebut sama-sama berpeluang untuk tampil di laga final nanti. Apalagi, mereka belum tampil di kompetisi Coppa Italia musim ini.
Akan tetapi, kemungkinan sang juru taktik, Gattuso bakal menurunkan Alex Meret sebagai penjaga gawang di laga final nanti.
Sebab, penjaga gawang berusia 23 tahun itu sudah mencatatkan 15 penampilan di Liga Italia dan enam penampilan di Liga Champions musim ini.
Sementara itu, Orestis Karnezis sama sekali belum tampil di satu laga resmi bersama Partenopei.
Baca juga: Bawa Napoli ke Final Coppa Italia, Gattuso Ogah Pikirkan Kontrak
Duel final Coppa Italia Napoli vs Juventus ini akan berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Rabu (17/6/2020) atau Kamis dini hari pukul 02.00 WIB.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Get ready for #CoppaItaliaCocaCola!
? #NapoliJuventus
— Lega Serie A (@SerieA_EN) June 14, 2020
? June 17th 2020 at 9:00 PM CEST pic.twitter.com/qzCmUsOR47
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.