Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sisi Lain Irfan Bachdim, Bangun Panti Asuhan demi Wujudkan Mimpi Sang Ayah

Kompas.com - 15/06/2020, 09:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pemain PSS Sleman, Irfan Bachdim, merupakan sosok yang memiliki nama besar di dunia sepak bola Tanah Air.

Mantan penggawa Bali United itu mulai dikenal saat membela tim nasional Indonesia di Piala AFF 2010.

Penampilan impresifnya kala itu membuat Bachdim kerap mendapat panggilan dari timnas Garuda dalam beberapa tahun terakhir.

Di samping kehidupan sepak bola, pemain kelahiran Belanda ini ternyata memiliki jiwa sosial yang terbilang sangat tinggi.

Hal itu tampak setelah Bachdim mewujudkan mimpi ayah kandungnya yang ingin memiliki panti asuhan yatim piatu.

Irfan Bachdim menyisihkan sebagian penghasilannya hingga bisa membangun panti asuhan yatim piatu di Malang, Jawa Timur.

Baca juga: Cerita Irfan Bachdim Diperlakukan Rasial karena Punya Darah Indonesia

Melansir dari BolaSport.com, nama panti asuhan tersebut adalah "Wees Een Kind".

Dalam bahasa Belanda, nama itu berarti anak kecil, yang bertujuan membuat rumah untuk mereka.

"Panti asuhan itu sudah 10 tahun lamanya, namanya Wees Een Kind," kata Irfan Bachdim seperti dikutip BolaSport.com dari YouTube Hanif dan Rendy Show.

"Kenapa saya punya panti asuhan yatim piatu? Karena waktu saya kecil, itu mimpi ayah saya," ucap Irfan Bachdim menambahkan.

Baca juga: Momen Pertama yang Bikin Kita Semua Mencintai Irfan Bachdim

Lebih lanjut, Bachdim pun menjelaskan alasan dirinya tidak mempublikasikan hal baik tersebut kepada media.

Padahal, panti asuhan Wees Een Kind sudah berdiri sejak 10 tahun lalu.

Menurut Bachdim, tidak semua yang dimilikinya harus diutarakan ke publik.

"Saya memang tidak mau menceritakan ini. Terkadang, kamu hanya harus melakukan hal baik dan tidak perlu disebarkan," ucap Irfan Bachdim.

"Saya tahu, saya melakukannya. Ketika orang lain membutuhkan bantuan, saya akan dengan senang hati membantunya," imbuh dia.

Irfan Bachdim mengaku kerap mendatangi panti asuhan tersebut, terutama kala bertandang ke Malang. (Mochamad Hary Prasetya).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com