KOMPAS.com - Bayern Muenchen akan menjamu Borussia Moenchengladbach pada lanjutan pekan ke-31 Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman.
Laga Bayern vs Moenchengladbach akan digelar di Stadion Allianz Arena, Sabtu (13/6/2020) pukul 23.30 WIB.
Pertandingan dua tim penghuni papan atas klasemen Bundesliga ini diprediksi akan berjalan sengit. Sebab, Bayern dan Moenchengladbach sama-sama membutuhkan kemenangan.
Die Roten, julukan Bayern, butuh tambahan tiga poin agar semakin dekat dengan trofi Liga Jerman musim 2019-2020.
Apabila skuad asuhan Hansi Flick itu berhasil menangani perlawanan Moenchengladbach, mereka hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk merengkuh gelar Bundesliga yang kedelepan secara beruntun.
Baca juga: Pandemi Corona, Empat Klub Ini Bisa Selamatkan Keuangan Bundesliga
Sementara itu, Moenchengladbach juga sedang berjuang mempertahankan posisi di zona Liga Champions musim depan.
Saat ini, mereka berada di peringkat keempat klasemen dengan raihan 56 poin dari 30 laga.
Skuad berjuluk Die Fohlen itu memiliki poin serupa dengan pesaing terberatnya, Bayer Leverkusen.
Adapun Bayer Leverkusen akan menghadapi klub yang menghuni peringkat ke-10 klasemen Bundesliga, Schalke 04 pada Minggu (14/6/2020) di Stadion Veltins Arena.
Oleh karena itu, Moenchengladbach diyakini bakal menampilkan perlawan sengit saat bertamu ke markas Bayern Muenchen.
Baca juga: Jadwal Bundesliga Malam Ini, Borussia Dortmund dan Bayern Muenchen Berlaga
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan