KOMPAS.com - Legenda hidup Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, atau akrab disapa Bepe, pada hari ini memperingati hari ulang tahunnya yang ke-40, Rabu (10/6/2020).
Selama berkarier di dunia sepak bola, sosok Bambang Pamungkas memang kerap dikenal sebagai mantan pemain yang disegani, baik di dalam maupun di luar lapangan.
Selain itu, Bepe sudah pernah bermain dengan pemain-pemain hebat selama berkarier di dunia sepak bola, termasuk membela Persija Jakarta.
Sebagai pemain yang membela Persija sejak 1999, tentu banyak kisah antara Bepe dan pemain lain.
Baca juga: Rasa Syukur Bambang Pamungkas Saat Ulang Tahun di Tengah Pandemi...
Pemain-pemain tersebut seperti Elie Aiboy, Fahrudin Mustafic, dan Aliyudin.
Elie Aiboy yang pernah berseragam Persija era 2003 menuturkan, Bepe adalah sosok yang mudah untuk diajak bicara dan berdiskusi banyak hal, khususnya tentang sepak bola.
"Saya sangat dekat dengan Bambang Pamungkas sewaktu di Persija," ucap Elie Aiboy dikutip dari laman resmi Persija.
"Saat masih di Menteng dulu kami satu kamar. Kami kerap berdiskusi dan berbicara terkait sepak bola dan itu berdampak pada penampilan di lapangan," tuturnya.
Baca juga: Bepe Pensiun, yang Tak Ingin Ada Bambang Pamungkas Selanjutnya...
Sementara itu, mantan pemain tengah Persija asal Singapura, Fahrudin Mustafic, mengingat sosok Bepe sebagai pemain yang sangat pandai berbicara bahasa Inggris.
Fahrudin Mustafic yang sudah memutuskan gantung sepatu di Tampines Rovers pada Januari 2019 mengungkap bahwa Bepe adalah pemain yang sangat membantunya untuk beradaptasi dan berkomunikasi di Persija.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.