"Kami mengoleksi 97 poin, itu adalah hal yang fantastis. Namun, sayangnya kami gagal menjuarai liga. Kami benar-benar merasa sulit untuk menerimanya kala itu."
Baca juga: Demi Pecahkan Rekor Man City, Liverpool Ingin Sapu Bersih Sisa Laga Musim Ini
"Namun, saya tahu kekalahan itu membantu kami saat laga melawan Tottenham di Madrid. Kami menggunakan kekalahan itu sebagai motivasi agar hal tersebut tak terjadi lagi," ucapnya mengakhiri.
Saat ini, Jordan Henderson dkk sedang bersiap untuk melanjutkan Liga Inggris 2019-2020 yang sempat tertunda akibat virus corona.
Liverpool akan menandai kembalinya Liga Inggris dengan melawan Everton pada Minggu (21/6/2020) atau Senin (22/6) dini hari WIB.
Liverpool yang berada di puncak klasemen dengan keunggulan 25 poin hanya membutuhkan dua kemenangan lagi untuk mengklaim trofi Liga Inggris pertamanya sejak 1990.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.