Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persaingan Zona Liga Champions di LaLiga Ketat, 7 Tim Berpeluang

Kompas.com - 05/06/2020, 16:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber La Liga

KOMPAS.com - LaLiga, kasta teratas Liga Spanyol, diprediksi akan langsung panas saat kembali berlanjut pada 11 Juni 2020.

Perebutan empat tiket tampil ke Liga Champions musim depan menjadi satu hal yang paling dinantikan dari kembalinya LaLiga selain persaingan juara.

Saat LaLiga ditangguhkan pada pertengahan Maret 2020, Barcelona dan Real Madrid secara berurutan menempati dua peringkat teratas.

Barcelona memimpin klasemen Liga Spanyol, koleksi 58 poin Blaugrana hanya unggul dua angka dari Real Madrid.

Persaingan masuk ke zona Liga Champions di LaLiga menarik karena selisih poin dari tim penghuni peringkat tiga sampai tujuh sangat tipis.

Sevilla saat ini menempati peringkat tiga dengan koleksi 47 poin diiukuti Real Sociedad (46 poin), Getafe (46), Atletico Madrid (45), dan Valencia (42).

Dengan 10 pekan tersisa, tujuh tim LaLiga akan bersaing memperebutkan empat tiket tampil ke Liga Champions musim depan.

Baca juga: Real Madrid Incar Trofi LaLiga demi Senyum Penggemar

Persaingan ini turut menjadi perhatian mantan pemain Atletico Madrid dan Barcelona, Luis Garcia.

Menurut Luis Garcia, dua tiket Liga Champions sudah pasti menjadi milik Barcelona dan Real Madrid.

Ketika ditanya tim yang akan juara LaLiga musim ini, Luis Garcia menjawab dengan menunjuk jersey Barcelona di belakangnya sambil tersenyum.

Untuk tim ketiga yang akan lolos ke Liga Champions musim depan, Luis Garcia memilih Atletico Madrid karena memiliki pengalaman dan kedalaman skuad.

Dua faktor itu membuat Luis Garcia tidak khawatir dengan inkonsistensi Atletico Madrid di LaLiga saat sebelum kompetisi ditangguhkan.

Pendapat ini diungkapkan Luis Garcia kepada Kompas.com dalam interview 1-on-1 yang diseleranggarakan LaLiga, Kamis (4/6/2020).

"Saya tahu Atletico Madrid tidak dalam kondisi yang bagus saat ini. Namun, saya yakin Atletico Madrid akan lolos ke Liga Champions musim depan," ujar Luis Garcia.

"Mereka sangat perlu lolos ke Liga Champions musim depan. Saya yakin Atletico Madrid akan bangkit," tutur Luis Garcia.

Baca juga: Penyerang Atletico Madrid Diego Costa Dijatuhi Hukuman Penjara 6 Bulan

Halaman:
Sumber La Liga
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com