Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Premier League Berlaga, Gelandang Liverpool dan Harry Kane Bergelora

Kompas.com - 29/05/2020, 07:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Premier League, kasta teratas Liga Inggris, direncanakan akan kembali bergulir pada 17 Juni 2020.

Hal itu dipastikan setelah para pihak pemegang saham Premier League mencapai kesepakatan untuk kembali memulai liga yang sempat terhenti pada pertengahan Maret lalu karena pandemi virus corona, Kamis (28/5/2020).

Keputusan untuk memulai kembali liga itu pun dilakukan dengan memperhatikan persyaratan protokol kesehatan dan keselamatan di tengah pandemi Covid-19.

"Hari ini kami sementara setuju untuk melanjutkan Premier League pada Rabu 17 Juni," kata Ketua Eksekutif Premier League, Richard Masters, dikutip dari situs resmi Premier League.

"Namun, tanggal ini tidak dapat dikonfirmasi sampai kami telah memenuhi semua persyaratan keselamatan yang diperlukan karena kesehatan dan kesejahteraan semua dan pendukung adalah prioritas kami," ujarnya.

Baca juga: Premier League Kembali pada 17 Juni, Man City vs Arsenal Salah Satu Laga Pertama

Kabar terkait akan kembali dimulainya Premier League memunculkan reaksi dari para pelaku sepak bola.

Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum, meluapkan kesenangannya merespons akan kembalinya laga sepak bola.

"Kami akan melaju lagi. Kami akan merindukanmu di stadion, tetapi kami akan melakukan apa saja untuk membuatmu bangga," tulis Wijnaldum pada akun Twitter resminya.

Mantan penyerang timnas Inggris, Gary Lineker, pun antusias menyambut kembalinya Premier League.

"Sepak bola kembali, kembali, sepak bola kembali!" tulis Lineker.

Striker timnas Inggris dan Tottenham Hotspur, Harry Kane, juga turut menyikapi kembalinya laga di lapangan hijau.

"Sepak bola segera kembali," tulis Harry Kane.

Premier League akan kembali bergulir pada 17 Juni 2020 dimulai dengan laga-laga Manchester City vs Arsenal dan Aston Villa vs Sheffield United, dua pertandingan yang tertunda.

Kedua pertandingan tersebut akan dimainkan pada Rabu, 17 Juni 2020, dengan sisa laga bakal bergulir pada akhir pekan 19-21 Juni 2020.

Premier League masih harus memainkan 92 pertandingan lagi setelah dihentikan sementara pada 13 Maret akibat pandemi virus corona.

Alhasil, Premier League kembali setelah 100 hari sejak pertandingan terakhir yaitu Leicester vs Aston Villa pada 9 Maret 2020.

Baca juga: Dalam Persiapan Bergulirnya Liga Inggris, Kembali Didapatkan Kasus Positif Covid-19

Premier League telah mengadakan tiga tahap tes Covid-19 selama dua pekan terakhir seiringan dengan kembalinya klub-klub ke markas latihan.

Sejauh ini, tercatat ada 12 pemain dan staf yang terpapar virus corona dari tes itu.

Kubu-kubu Premier League kini akan beranjak ke fase kedua Liga Inggris kembali dengan melakukan latihan full kontak fisik.

Sementara itu, musim ini, Liverpool menunjukkan permainan impresif. The Reds, julukan Liverpool, tampil dominan pada Premier League 2019-2020.

Mereka menempati puncak klasemen dengan unggul 25 poin dari Manchester City yang berada di posisi kedua saat kompetisi dihentikan karena virus corona pada bulan Maret.

Kini, di tengah persiapan Liga Inggris akan kembali bergulir, Liverpool tinggal butuh dua kemenangan lagi untuk memastikan gelar juara Premier League.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com