Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/05/2020, 14:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penampilan impresif Kevin De Bruyne bersama Manchester City ternyata berdampak baik terhadap motivasi rekan setimnya.

Salah satu pemain Man City yang terdampak penampilan cemerlang De Bruyne ialah Benjamin Mendy.

Musim ini, Mendy tidak berada dalam performa terbaiknya. Bek berkebangsaan Perancis itu baru mencatatkan 14 penampilan dari 29 laga di ajang Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Kondisi itu tidak terlapas dari cedera yang sering dia alami sejak kali pertama datang ke Stadion Etihad, markas Man City.

Bahkan, pada musim perdananya (2017-2018), Mendy hanya tampil sebanyak tujuh kali di Liga Inggris.

Baca juga: Sergio Aguero Tak Akan Hengkang Sebelum Kontrak di Man City Habis

Pemain berusia 25 tahun itu sejatinya sempat bangkit pada awal musim 2018-2019, ketika dia berhasil membukukan empat assist dari empat laga awal.

Namun, ritme positif itu kembali rusak setelah Mendy harus menepi dan naik meja operasi karena cedera lutut.

Beruntung, musim ini kondisi Mendy membaik dan mulai mendapatkan menit bermain di bawah arahan Pep Guardiola.

Kesempatan ini merupakan harapan baru bagi Mendy. Dia bertekad mempertahankan posisi di skuad berjuluk The Citizens tersebut.

"Target saya adalah tetap bermain, terus bermain," ujar Mendy yang dikutip dari Manchester Evening News.

Baca juga: Amunisi Baru De Bruyne untuk Pertahankan Raja Assist Liga Inggris

Lebih lanjut, Mendy pun mengaku termotivasi dengan capaian Kevin De Bruyne sepanjang musim kompetisi 2019-2020.

Seperti yang diketahui, De Bruyne sedang memimpin daftar penyumbang assist terbanyak dalam gelaran Liga Inggris.

Sebelum kompetisi ditangguhkan, gelandang asal Belgia itu mampu mengoleksi 16 assist dari 26 penampilan.

Dia mengungguli sederet nama besar lain, seperti Trent Alexander-Arnold (12 assist), Riyad Mahrez (8), dan Roberto Firmino (7).

Pencapaian itu kemudian menumbuhkan ambisi Mendy yang sempat dipuja karena dinilai produktif dalam mengirim umpan.

Bahkan, dia menantang De Bruyne dalam persaingan menuju gelar "Raja Assist" Liga Inggris.

Hal itu ia lakukan agar selalu merasa termotivasi.

"Kadang-kadang saya berbicara dengan Kevin De Bruyne, saya katakan kepadanya, ketika performa saya kembali mencapai 100 persen, kami akan berjuang untuk membuat assist," kata Mendy.

"Dia raja, dia berada di level atas. Ini membuat saya terus ingin naik satu tingkat. Musim ini, dia memberi saya banyak ambisi," tutur Mendy menambahkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Hasil Sheff Utd Vs Liverpool 0-2: Salah Buntu, The Reds Tetap Berjaya

Liga Inggris
Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Aston Villa Vs Manchester City, Kickoff 03.15 WIB

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Chelsea di Liga Inggris, Kickoff 03.15 WIB

Liga Inggris
Usai Sampaikan Salam Perpisahan dengan Honda, Marc Marquez Berlibur ke Bali

Usai Sampaikan Salam Perpisahan dengan Honda, Marc Marquez Berlibur ke Bali

Sports
Ketika Guardiola Ingin Ciptakan Trio Xavi-Iniesta-Pirlo di Lini Tengah Barcelona...

Ketika Guardiola Ingin Ciptakan Trio Xavi-Iniesta-Pirlo di Lini Tengah Barcelona...

Sports
Bocoran Investasi VAR untuk Liga 1, Tembus Lebih Rp 100 Miliar

Bocoran Investasi VAR untuk Liga 1, Tembus Lebih Rp 100 Miliar

Liga Indonesia
Jersey Edisi Terbatas Inter Milan, Pakai Logo Transformers di Dada

Jersey Edisi Terbatas Inter Milan, Pakai Logo Transformers di Dada

Sports
Legenda Liverpool Sindir Guardiola, Singgung 115 Dakwaan Man City

Legenda Liverpool Sindir Guardiola, Singgung 115 Dakwaan Man City

Liga Inggris
Profil Matija Popovic: Rekrutan Baru AC Milan, Usia 17 Tahun, Tinggi 193 Cm

Profil Matija Popovic: Rekrutan Baru AC Milan, Usia 17 Tahun, Tinggi 193 Cm

Sports
Arema FC Kian Sulit Lolos Degradasi, Valente Punya Keyakinan Lain

Arema FC Kian Sulit Lolos Degradasi, Valente Punya Keyakinan Lain

Liga Indonesia
Man United Vs Chelsea, Ten Hag Serang Balik Pengkritik: Lihat Rekor Saya

Man United Vs Chelsea, Ten Hag Serang Balik Pengkritik: Lihat Rekor Saya

Liga Inggris
Man United Vs Chelsea, Ten Hag Masih Bela Martial

Man United Vs Chelsea, Ten Hag Masih Bela Martial

Sports
Siasat Teco Hadapi Jadwal Padat Bali United, Fokus Sapu Bersih

Siasat Teco Hadapi Jadwal Padat Bali United, Fokus Sapu Bersih

Liga Indonesia
Liga Fan ID Diluncurkan, Upaya Mudahkan Tracking Oknum Nakal Saat Nonton Liga 2

Liga Fan ID Diluncurkan, Upaya Mudahkan Tracking Oknum Nakal Saat Nonton Liga 2

Liga Indonesia
15 VAR Siap Dipakai di Indonesia untuk Liga 1

15 VAR Siap Dipakai di Indonesia untuk Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com