Dortmund Vs Bayern, Jalan Terjal Reus dkk Raih 7 Kemenangan Beruntun Bundesliga

Kompas.com - 26/05/2020, 05:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Borussia Dortmund akan menjamu Bayern Muenchen pada lanjutan pekan ke-28 Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman.

Laga Borussia Dortmund vs Bayern Muenchen yang bakal digelar di Stadion Signal Iduna Park, Selasa (26/3/2020) malam WIB itu menjadi penting bagi kedua tim.

Borussia Dortmund, yang bertindak sebagai tuan rumah, membutuhkan tambahan tiga poin guna menempel ketat Bayern Muenchen di papan klasemen Bundesliga.

Saat ini, klub berjuluk Die Borussen itu mengoleksi 57 poin dari 27 laga dan masih tertinggal empat poin dari Bayern Muenchen.

Selain bisa berdampak positif terhadap persaingan di papan klasemen, kemenangan pada pada laga kali ini akan menjadi pencapaian khusus bagi kubu Borussia Dortmund.

Baca juga: Statistik Menarik Jelang Der Klassiker Dortmund Vs Bayern Muenchen

Apabila skuad asuhan Lucien Favre berhasil menaklukkan Bayern, mereka akan mencatatkan tujuh kemenangan beruntun dalam gelaran Bundesliga musim ini.

Catatan tersebut menjadi istimewa karena akan mendekati pencapaian mereka pada musim 2011-2012 (delapan kemenangan).

Setelah musim 2011-2012, Borussia Dortmund belum pernah mencatatkan torehan serupa. Mereka selalu gagal ketika mencapai enam kemenangan beruntun.

Musim lalu, Marco Reus cs sebenarnya berpeluang untuk mengukir tujuh kemenangan beruntun. Akan tetapi, mereka gagal ketika takluk 1-2 di markas Fortuna Duesseldorf.

Kali ini, kesempatan kembali terbuka. Namun, langkah itu diprediksi tidak akan berjalan mudah.

Pasalnya, lawan yang akan mereka hadapi adalah Bayern Muenchen, penguasa trofi Bundesliga dalam tujuh musim terakhir.

Baca juga: Wolfsburg Vs Borussia Dortmund, Die Borussen Petik 6 Kemenangan Beruntun

Terlebih, Bayern Muenchen datang ke Stadion Signal Iduna Park dengan ambisi memetik tiga poin.

Klub berjuluk Die Roten itu juga tidak akan menyia-nyiakan peluang untuk menjauh dari kejaran Borussia Dirtmund.

Pasukan Hansi Flick pun memiliki catatan yang terbilang impresif kala bertandang ke markas lawan.

Dari 13 laga kandang yang sudah dilakoni musim ini, Bayern hanya dua kali menelan kekalahan. Adapun sisanya berakhir dengan sembilan kemenangan dan dua kali imbang.

Baca juga: Dortmund Vs Bayern Muenchen, Hansi Flick Tegaskan Der Klassiker Bukan Laga Penentuan Juara

Selain itu, Bayern Muenchen juga belum terkalahkan dalam 13 laga terakhir di Bundesliga. Kekalahan terakhir mereka derita kala bertamu ke markas Borussia Moenchengladbach, 7 Desember 2019.

Bukan tanpa peluang, Borussia Dortmund pun mengantongi modal berharga dalam menyambut duel kontra Bayern Muenchen.

Musim ini mereka belum terkalahkan di Stadion Signal Iduna Park.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com