Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Granit Xhaka Klaim Arsenal Rugi Besar Jika Aubameyang Pergi

Kompas.com - 21/05/2020, 04:41 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Granit Xhaka mengatakan Arsenal bakal mengalami kerugian besar jika Pierre-Emerick Aubameyang meninggalkan klub pada bursa transfer musim panas ini.

Pernyataan Granit Xhaka itu berbanding terbalik dengan pandangan eks pemain Arsenal, Jeremie Aliadere.

Jeremie Aliadere justru menilai Arsenal harus menjual Pierre-Emerick Aubameyang agar tidak menderita kerugian besar.

Pasalnya, jika tidak dilepas awal musim depan, Aubameyang bisa bebas negosiasi dengan tim mana pun pada Januari 2021.

Baca juga: Ambisi Arsenal Tak Sebanding dengan Kualitas Aubameyang

Jika situasi itu terjadi, Arsenal akan merugi karena Aubameyang pergi dengan status bebas transfer.

Aliadere pun tak ingin The Gunners melakukan kesalahan yang sama seperti saat melepas Aaron Ramsey ke Juventus dengan status bebas transfer.

Namun, melihat peran penting Aubameyang di Arsenal, Xhaka beranggapan The Gunners bakal merugi jika penyerang asal Perancis itu pergi dari Emirates.

"Jika itu terjadi, tentu saja akan menjadi kerugian besar bagi tim dan klub," kata Granit Xhaka sebagaimana dilansir dari Evening Standard.

"Aubameyang selalu menjadi pemain yang hebat dan berbahaya. Dia selalu positif, optimistis, membantu tim, dan sangat profesional," lanjut Xhaka.

Sementara itu, Pierre-Emerick Aubameyang tinggal menyisakan satu musim lagi di Arsenal. Kontraknya bakal berakhir pada Juni 2021.

Pierre-Emerick Aubameyang pun belakangan terus dikaitkan bakal segera hengkang dari London.

Baca juga: Pemain Termahal Arsenal yang Sebenarnya Tak Diinginkan Unai Emery

Sejatinya, Aubameyang sudah dikabarkan ingin meninggalkan Arsenal sejak pertengahan musim ini.

Isu itu sempat meredup setelah Arsenal memecat Unai Emery dan menunjuk Mikel Arteta sebagai pelatih baru.

Kini, kabar kepindahan Aubameyang kembali santer diperbincangkan menyusul sejumlah klub besar yang dikabarkan tengah memantau perkembangannya.

Klub-klub itu yakni Paris Saint-Germain, Inter Milan, Barcelona, dan Real Madrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com