Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semen Padang Serahkan Bantuan Uang Hasil Lelang Jersey ke Puskesmas

Kompas.com - 19/05/2020, 09:50 WIB
Rahmadhani,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Tim Semen Padang FC menyerahkan bantuan berupa alat pelindung diri (APD) ke sejumlah puskesmas di Kota Padang, Sumatera Barat.

Bantuan tersebut merupakan uang hasil lelang jersey pemain yang dilakukan oleh manajemen tim yang berjuluk Kabau Sirah tersebut.

Semen Padang FC berhasil mengumpulkan dana dengan total Rp 5.600.000, dari hasil melelang tiga jersey pemain.

Tiga jersey yang dilelang itu adalah milik tiga eks kapten tim Kabau Sirah, yaitu Hengki Ardiles, Elie Aiboy, dan Irsyad Maulana.

Baca juga: Jersey Pemain Semen Padang yang Dilelang Laku Rp 2 Juta

"Bantuan ini merupakan program Kabau Sirah Care yang melibatkan suporter atau pencinta sepak bola dan para pemain yang pernah membela Semen Padang FC," ujar CEO Semen Padang FC Hasfi Rafiq, Senin (18/5/2020).

"Kita serahkan bantuan ini kepada tenaga medis di puskesmas yang membutuhkan APD dalam menanggani wabah covid-19," katanya. 

Menurut Hasfi Rafiq, ada enam puskesmas yang diberi bantuan. Adanya bantuan ini diharapkan bisa membantu tenaga medis dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona.

"Alhamdulillah kami sudah menyalurkan bantuannya sesuai dengan apa yang menjadi misi kami. Kami berikan semua dana yang terkumpul dari lelang jersey untuk penanganan covid-19," katanya.

Baca juga: Sepak Bola, Bukti Kehidupan Normal Usai Covid-19 Bukan Hal Mustahil

"Ada enam puskesmas yang kita berikan bantuan, yaitu Puskesmas Lubuk Kilangan, Pauh, Kuranji, Andalas, Lubeg, dan Pegambiran. Ada sekitar 80 buah lebih baju APD yang kita serahkan," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Keuangan Semen Padang FC Hermawan Ariyanto mengatakan, pemberian bantuan APD tersebut dilakukan usai melakukan pemantauan di lapangan mengenai kebutuhan untuk menangani covid-19 saat ini.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan amal ini, baik suporter, manajemen, pemain, dan masyarakat," katanya.

"Semoga ini bisa menjadi amal bagi kita semua," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com