Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Telah Rendahkan Barcelona Saat Pindah ke PSG

Kompas.com - 18/05/2020, 14:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Barcelona dinilai harus berpikir ulang untuk membawa pulang Neymar ke Stadion Camp Nou dari Paris Saint-Germain (PSG).

Hal itu diungkap legenda Bayern Muenchen asal Brasil, Giovane Elber.

Elber menilai Barcelona seharusnya tidak lagi berniat membawa pulang Neymar seperti yang sering diberitakan media.

Pasalnya, keputusan Neymar pindah ke PSG pada 2017 secara tidak langsung telah merendahkan reputasi Barcelona.

Baca juga: Berita Transfer, Liverpool Incar New Neymar

"Neymar saat itu memilih meninggalkan Barcelona dengan alasan ingin menjadi pemain terbaik dunia," kata Elber dikutip dari situs Goal, Senin (18/5/2020).

"Menurut saya, Neymar telah memperlakukan Barcelona dengan cara yang sangat buruk. Sejak  pindah ke PSG, Neymar tidak lagi berpeluang kembali ke Barcelona," tutur Elber.

"Di sisi lain, Barcelona seharusnya juga tidak perlu membeli Neymar lagi," ujar Elber menambahkan.

Baca juga: Gelandang PSG Tegaskan Neymar Tak Akan Pulang ke Barcelona

Lebih lanjut, Elber menilai Neymar telah merusak kariernya sendiri karena meninggalkan tim sekelas Barcelona.

Elber memprediksi mimpi Neymar menjadi pemain terbaik dunia tidak akan terwujud selama masih membela PSG.

"Saya yakin PSG tidak akan bisa bersaing di Liga Champions paling tidak selama tiga atau empat tahun ke depan," ujar Elber.

"Untuk menjadi pemain terbaik dunia, Anda harus membela tim yang berpeluang besar menjadi juar Liga Champions, seperti Real Madrid atau Barcelona," tutur Elber.

Meski sudah hampir tiga tahun di PSG, Neymar masih sering diberitakan akan segera kembali ke Barcelona.

Rumor ini terus terjaga dalam dua tahun terakhir karena banyak pernyataan dari orang terdekat Neymar dan juga petinggi maupun pemain Barcelona.

Harga terlampau tinggi disebut menjadi batu sandungan Barcelona merekrut Neymar yang hingga saat ini masih berstatus pemain termahal sejagat.

Baca juga: Neymar Cocok di Barcelona karena Punya Kualitas Selevel Ronaldinho

Menurut situs web Transfermarkt, harga pasar Neymar masih berada di angka 160 juta euro atau setara Rp 2,46 triliun.

Halaman:
Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com