Link Live Streaming Hoffenheim Vs Hertha Berlin, Kic-off 20.30 WIB

Kompas.com - 16/05/2020, 19:51 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Mola TV

KOMPAS.com - TSG 1899 Hoffenheim akan menjamu Hertha Berlin pada lanjutan matchday ke-26 Bundesliga, kasta teratas Liga Jerman.

Bundesliga kembali bergulir sejak kompetisi ditangguhkan selama dua bulan akibat virus corona.

Pemerintah Jerman kemudian telah memberikan lampu hijau untuk membuat Bundesliga kembali bergulir.

Bundesliga saat ini memasuki matchday ke-26, dan ada enam pertandingan yang berlangsung pada hari ini, Sabtu (16/5/2020).

Baca juga: Bundesliga, Link Live Streaming Pertandingan Liga Jerman Malam Ini

Sejumlah pertandingan menarik Bundesliga akan menemani para penggemar sepak bola, salah satunya pertandingan Hoffenheim vs Hertha Berlin.

Pertandingan Hoffenheim vs Hertha Berlin ini dihelat di Stadion Rhein-Neckar Arena, Sinsheim, Jerman, Sabtu (16/5/2020), pukul 20.30 WIB.

Pertandingan ini dan pertandingan Bundesliga lainnya akan berlangsung secara tertutup dan tidak ada penonton yang hadir di laga tersebut.

Tim tuan rumah, TSG 1899 Hoffenheim saat ini berada di peringkat ke-9 klasemen sementara Bundesliga dengan mengumpulkan 35 poin dari 25 laga.

Sementara itu, tim tamu, Hertha Berlin berada di peringkat ke-13 dengan mengumpulkan 28 poin dari 25 laga.

Pada pertemuan pertama di markas Hertha Berlin Sabtu (26/10/2019), TSG 1899 Hoffenheim berhasil mencuri tiga poin dari Hertha Berlin. Tim arahan Alfred Schreuder itu menang dengan skor 3-2.

Menjelang laga, pelatih Hoffenheim, Alfred Schreuder, mengatakan, tim asuhanya sudah tidak sabar melakoni pertandingan nanti.

Baca juga: Bundesliga Kembali Bergulir, Kambing Maskot FC Koeln Dilarang Masuk Stadion

"Kami benar-benar menantikan pertandingan nanti. Setiap pemain telah menjelaskan kepada kami bahwa ia ingin bermain. Kami siap memulai lagi." kata Alfred Schreuder dikutip dari laman resmi klub.

Sementara itu, pelatih Hertha Berlin, Bruno Labbadia, juga mengaku tim asuhannya sudah siap menghadapi Hoffenheim.

"Kami berlatih banyak minggu ini, karena kami tidak dapat melakukannya selama sembilan minggu. Situasinya sedikit tidak diketahui, tetapi kami siap dan telah melakukan yang terbaik dari apa yang tersedia bagi kami." ucap Bruno Labbadia dikutip dari laman resmi Hertha Berlin.

Pertandingan Hoffenheim vs Hertha Berlin ini bisa disaksikan secara langsung melalui live streaming di Mola TV.

Berikut ini link live streaming pertandingan Hoffenheim vs Hertha Berlin >>> Link Live Streaming.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Mola TV
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com