Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Tuntutan yang akan Diperjuangan Persik Kediri Dalam RUPS Luar Biasa

Kompas.com - 14/05/2020, 09:50 WIB
Suci Rahayu,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - PT LIB (Liga Indonesia Baru) dan PSSI resmi mengagendakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) atas desakan 18 tim pemegang saham. Termasuk salah satunya adalah tim promosi Liga 1 2020, Persik Kediri.

Berdasarkan surat korespondesi dengan PT LIB beberapa minggu lalu, tim berjuluk Macan Putih tersebut memiliki tiga hal yang akan disuarakan pada RUPSLB pada Senin 18 Mei 2020.

“Sama seperti yang kemarin, yaitu pertama liga berhenti, kedua pembayaran kontribusi komersial, ketiga perlindungan hukum. Itu yang akan diperjuangkan,” kata Presiden Persik Kediri, Abdul Hakim Bafagih.

Persik Kediri berharap agar hak komersial tahap kedua segera direalisasikan serta hak komersial tahap ketiga yang masih dalam pertimbangan juga bisa diwujudkan.

Baca juga: AFC Kenang Kekalahan Telak Persik di Liga Champions Asia, Ada Andil Shin Tae-yong

“Pertama, meminta agar PT LIB dapat merealisasikan pembayaran tahap II. Juga, kami berharap subsidi tahap III bisa dibayarkan karena kebutuhan klub sangat mendesak. Khususnya, untuk memenuhi kewajiban pembayaran gaji terhadap tim,” ucap pria yang menjabat sebagai anggota DPR tersebut.

Sementara, untuk tuntutan lain saling berkesinambungan, yaitu masalah kelanjutan kompetisi dan perlindungan hukum terhadap klub.

Persik Kediri ingin kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan secara permanen karena masa kahar (force majeure).

Selanjutnya juga meminta PSSI membuat payung hukum yang melindungi tim dari segala tuntutan kewajiban dikemudian hari.

“Kami mengusulkan kompetisi Liga 1 dihentikan secara permanen dengan status force majeure dan klub dibebaskan atas segala kewajiban, baik kepada pemain dan official maupun kepada pihak-pihak terkait lainnya. Serta mendesak PSSI untuk membuat payung hukumnya,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com