Jens Lehmann Dukung Kelanjutan Liga Jerman

Kompas.com - 14/05/2020, 07:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Mantan kiper Arsenal, Jens Lehmann, mendukung keputusan untuk melanjutkan Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman.

Seperti yang diketahui, Bundesliga akan kembali bergulir pada 16 Mei 2020 setelah mendapat izin dari pemerintah setempat.

Langkah itu membuat Liga Jerman disebut sebagai liga pertama dari lima kompetisi top Eropa yang kembali bergulir di tengah pandemi virus corona.

Beberapa liga lain, seperti Liga Inggris dan Liga Spanyol berharap bisa kembali pada Juni 2020.

Adapun Ligue 1, kasta tertinggi Liga Perancis, telah menghentikan kompetisi dan menobatkan Paris Saint-Germain (PSG) sebagai juara musim 2019-2020.

Baca juga: Satu Klub Liga Jerman Terpapar Covid-19, Persiapan Bundesliga Jalan Terus

Rencana kembalinya Bundesliga mendapat rintangan setelah beberapa klub peserta Liga Jerman dilanda kasus positif Covid-19.

Klub divisi dua, Dynamo Fresden, terpaksa menunda pertandingan mereka karena harus menjalani masa karantina setelah dua pemainnya dilaporkan terjangkit virus corona.

Tidak hanya itu, kekhawatiran semakin muncul setelah tim peserta Bundesliga, FC Koeln, juga mengonfirmasi bahwa tiga orang di klub dinyatakan positif Covid-19 dan telah menjalani karantina.

Terpaan kasus positif Covid-19 di tengah persiapan menuju kembalinya Bundesliga tidak membuat pihak penyelenggara gentar.

Mereka tetap berkomitmen untuk melanjutkan dan menyelesaikan musim komptisi 2019-2020.

Baca juga: Jens Lehmann Jadi Anggota Dewan Direksi Hertha Berlin

Komitmen dan kerja keras itu pun penuai dukungan dari Jens Lehmann.

Mantan kiper yang juga kerap malang melintang di sejumlah klub Jerman itu menilai bahwa Bundesliga telah mengambil keputusan tepat.

Menurut Lehmann, publik harus belajar untuk hidup dan bertahan di tengah ancaman virus corona.

"Pada akhirnya, Anda harus hidup dengan itu (virus corona), karena satu-satunya yang menjadi dasar dalam kondisi ini adalah harapan bahwa pada akhirnya kita akan menemukan vaksin atau obat yang bisa menyembuhkan. Hanya ada harapan," ucap Lehmann, dikutip dari Goal.

"Sejauh ini, kami tidak punya apa-apa. Oleh karena itu, Anda tidak bisa menghentikan semuanya. Jadi, kami harus melanjutkannya (Bundesliga)," tutur dia menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com