Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Masih Butuh Pemain Berkualitas Lagi walau Sudah Ada Bruno Fernandes

Kompas.com - 10/05/2020, 16:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Goal


KOMPAS.com - Manchester United masih membutuhkan kualitas yang lebih untuk bersaing dengan Liverpool dan Manchester City sekalipun ada Bruno Fernandes di skuad Setan Merah saat ini.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer telah mengalami peningkatan dalam beberapa waktu terakhir setelah kedatangan Bruno Fernandes pada akhir Januari 2020.

Bruno Fernandes sudah mencetak tiga gol dan empat assist dari sembilan pertandingan pertamanya bersama Man United.

Pemain asal Portugal itu bahkan hanya membutuhkan waktu satu bulan hingga dianugerahi sebagai Pemain Terbaik Liga Inggris untuk bulan Februari, Pemain Terbaik Manchester United, dan Pemain Tebraik Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA).

Baca juga: Tambah 3-4 Pemain Lagi, Man United Bakal Jadi Penantang Serius Gelar Liga Inggris

Sebelum Liga Inggris ditangguhkan karena virus corona, Man United sudah mengunci posisi kelima klasemen.

Mantan pemain Man United, Jaap Stam pun meyakini kehadiran Bruno Fernandes menjadi kunci transformasi klub berjulukan Setan Merah itu.

"Banyak yang skeptis ketika Ole datang dan dia kehilangan beberapa pertandingan. Akan tetapi sekarang para pemain mulai terbiasa dengan caranya," kata Jaap Stam yang dilansir dari Goal.

"Kedatangan Fernandes, seorang pemain berkualitas, itu memberi mereka keuntungan untuk berbenah dan membaik dalam beberapa waktu terakhir. Sayangnya, itu terhenti karena pandemi ini."

Meskipun ada peningkatan, Jaap Stam meyakini Man United masih jauh untuk bisa kembali ke perburuan gelar Liga Inggris.

Baca juga: Level Permainan Man United Dinilai Masih Tertinggal dari Liverpool dan Man City

Eks pemain berpaspor Belanda itu menegaskan Man United perlu perubahan di berbagai aspek klub dengan kualitas yang lebih bagus untuk mulai bersaing dengan Liverpool dan Man City.

"Melawan Man City, mereka (Man United) punya hasil yang bagus. Akan tetapi, Anda tidak bisa melihat hanya dari pertandingan di satu kompetisi dan berharap klub bisa memenangi liga karena telah mengalahkan Man City beberapa kali," tutur Jaap Stam.

"Saya pikir klub harus sangat stabil sebagai tim di seluruh kompetisi, seperti Liverpool. Anda harus membangun mentalitas para pemain dan bermain dengan cara tertentu untuk membuat tantangan (bagi tim lain) dan memenangi liga."

"Apa yang saya lihat sekarang, Man United masih membutuhkan beberapa pemain yang lebih berkualitas di skuad untuk bisa bersaing meraih Liga Inggris," kata dia mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com