Klub Kasta Kedua Dikarantina karena Covid-19, Liga Jerman Dilema

Kompas.com - 10/05/2020, 12:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber AFP

KOMPAS.com - Liga Jerman dihadapkan dengan persoalan baru menjelang kembalinya kompetisi pada 16 Mei 2020 mendatang.

Klub kasta kedua Liga Jerman, Dynamo Dresden, memutuskan untuk mengisolasi skuadnya selama 14 hari setelah melaporkan dua pemainnya positif virus corona.

Alhasil, Dynamo Dresden yang berada di klasemen akhir divisi kedua gagal memulai pertandingan melawan Hanover pada Minggu (17/5/2020).

"Dalam beberapa pekan terakhir, kami telah berusaha baik terkait pemain dan ofisial serta logistik, untuk secara tegas menetapkan standar-standar kesehatan yang ditentukan," kata Direktur Olahraga Dynamo Dresden, Ralf Minge.

Baca juga: Salah Prosedur, Tes Covid-19 di Bundesliga Diragukan Keabsahannya

"Kami berhubungan dengan otoritas kesehatan yang bertanggung jawab dan juga Liga Sepak Bola Jerman (DFL). Faktanya, kami tidak bisa berpartisipasi dalam pertandingan untuk 14 hari ke depan," tutur dia melanjutkan.

Selain melakukan isolasi bagi seluruh pemainnya, Dynamo Dresden juga membelakukan kebijakan yang sama bagi staf pelatih dan pengawas.

Pihak DFL pun mengatakan bakal membuat keputusan secepatnya terkait masalah ini.

"Dynamo Dresden telah memberi tahu DFL. Kami akan menentukan tindakan selanjutnya dengan melihat rencana klub pada awal pekan depan," kata juru bicara DFL, sebagaimana dikutip dari AFP.

Sementara itu, Bundesliga bakal menjadi liga top Eropa pertama yang memulai kembali kompetisinya di tengah pandemi virus corona.

Namun, pertandingan akan dimainkan secara tertutup atau tanpa penonton dengan jumlah maksimum 300 orang di dalam stadion, termasuk pemain, pelatih, ofisial, petugas keamanan, dan media.

Baca juga: Dapat Lampu Hijau Lanjutkan Kompetisi, Liga Jerman Wajibkan Pelaksanaan 6 Protokol Corona

CEO DFL, Christian Seifert, juga menegaskan bahwa seluruh tim peserta harus mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan lantaran kompetisi yang dilanjutkan di tengah pandemi ini masih dalam masa percobaan.

"Semua orang harus mengingatnya bahwa kita bermain dalam masa percobaan," kata CEO DFL, Christian Seifert.

"Saya berharap semua pemain dan ofisial klub memenuhi tanggung jawab mereka dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang diberlakukan," tutur Christian Seifert.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com