Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rindu Kompetisi, Pelatih Bali United Tonton Ulang Video Pertandingan

Kompas.com - 30/04/2020, 20:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengaku sering menonton ulang video dan momen-momen indah pertandingan kala merindukan kompetisi.

Bali United memang sudah hampir satu bulan tidak menjalani aktivitas lantaran semuanya diliburkan menyusul kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang ditangguhkan akibat pandemi virus corona.

Kompetisi yang ditangguhkan membuat Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra, merindukan suasana pertandingan.

Dikutip KOMPAS.com dari situs resmi Bali United, Teco kerap menonton ulang pertandingan untuk mengobati kerinduannya terhadap sepak bola dan tim yang dipimpinnya.

Baca juga: LIB Sudah Kantongi Beberapa Opsi Terkait Masa Depan Liga 1 2020

"Pastinya sangat rindu dengan suasana latihan dan juga pertandingan bersama Bali United," ujar Teco.

"Saya juga rindu suasana pertandingan dari menit awal hingga akhir dengan dukungan penuh suporter di Stadion Dipta."

"Saya pun sering melihat kembali video dan momen-momen indah selama pertandingan di Youtube. Hal itu untuk mengobati rindu terhadap sepak bola," kata Teco melanjutkan.

Teco pun berharap situasi segera membaik dan pertandingan bisa kembali berlanjut bulan Juli mendatang.

Seperti diketahui, Liga 1 memang ditangguhkan setidaknya hingga 29 Mei 2020.

Kompetisi bisa kembali dilanjutkan pada Juli 2020 mendatang jika pemerintah tidak memperpanjang status darurat pandemi virus corona.

Baca juga: Tetap Pada Pendirian Awal, Madura United Ingin Liga 1 2020 Dihentikan

Sementara itu, Bali United direncanakan memulai latihan bulan Juni nanti sembari menunggu keputusan pemerintah terkait situasi pandemi di Indonesia.

Sebelum kompetisi ditangguhkan, Liga 1 2020 baru saja memasuki pekan ketiga.

Bali United sendiri tercatat mengumpulkan tujuh poin dari tiga pertandingan dan berada di posisi kedua klasemen sementara Shopee Liga 1 2020.

Adapun pemuncak klasemen sementara, yakni Persib Bandung, memimpin dengan raihan sembilan poin dari tiga kemenangan beruntun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com