Erling Haaland Takjub dengan Atmosfer Signal Iduna Park

Kompas.com - 26/04/2020, 15:45 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber bvb.de

KOMPAS.com - Penyerang andalan Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland, mengungkapkan bahwa dirinya sangat terkesan dengan suasana Stadion Signal Iduna Park.

Erling Haaland mengaku takjub dengan dukungan dari para penggemar saat menyaksikan tim kesayangannya berlaga di Signal Iduna Park.

Selain itu, penyerang berkebangsaan Norwegia itu mengungkap bahwa dia sangat terkesan dengan koreografi fantastis dari para suporter fanatik Die Borussen.

Seperti diketahui, para suporter fanatik Borussia Dortmund kerap menampilkan koreografi "Yellow Wall" saat bermain di kandang.

Baca juga: 5 Pemain Muda dengan Nilai Transfer Termahal, Erling Haaland di Urutan Kedua

Yellow Wall adalah bagian tribune dari Signal Iduna Park (markas Dortmund) yang ditempati para suporter fanatik Dortmund.

"Merinding, melihat Yellow Wall dan semua fans itu sangat luar biasa," kata Erling Haaland dikutip dari laman resmi klub.

"Itu adalah salah satu perasaan paling luar biasa yang bisa Anda rasakan," tambahnya.

Erling Haaland juga merasa sangat senang ketika para suporter Dortmund melantunkan chant untuknya.

Baca juga: Erling Haaland Akui Dirinya Berkembang Terlalu Cepat

"Jujur saja, ini adalah salah satu momen terhebat di sepanjang hidup saya sampai saat ini," ucap penyerang berusia 19 tahun itu.

"Ketika itu terjadi, itu sungguh luar biasa dan tidak bisa digambarkan." tutur Erling Haaland.

Erling Haaland baru saja bergabung bersama Borussia Dortmund pada jendela transfer musim dingin lalu, tepat awal Januari 2020 dari RB Salzburg.

Sejauh ini, Erling Haaland telah menjalani 11 penampilan di semua kompetisi.

Dalam 11 penampilan tersebut, ia telah membukukan 12 gol dan dua assist dengan total 736 menit bermain.

Namun, aksi dari Erling Haaland bersama Borussia Dortmund harus terhenti musim ini karena kompetisi sepak bola Eropa, termasuk Bundesliga, ditunda akibat pandemi virus corona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber bvb.de
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com